Lihat ke Halaman Asli

Wahyu Nofa

Mahasiswa Informatika UPGRIS

Cegah Penyebaran Covid-19, Mahasiswa KKN-T UPGRIS Membagikan Masker kepada Warga

Diperbarui: 3 September 2020   20:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : Dokumentasi pribadi


Batang - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik Covid-19, Literasi dan Numerasi Univeristas PGRI Semarang di Dukuh Kemadang RT 08 RW 02 Desa Keteleng Kecamatan Blado Kabupaten Batang  mengantisipasi penyebaran Covid-19 dengan membagikan masker kepada warga. Rabu, (02/09/2020).

Kegiatan ini adalah aktualisasi kolaborasi dari Ditjen Dikti Kemendikbud Bersama Badan Penanggulangan Bencana (BNPB), Ikatan Senat Mahasiasa Kedokteran Indonesia (ISMAKI), Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI), Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Rektor Perguruan Tinggi khususnya Rektor Universitas PGRI Semarang, serta Pemangku Kepentingan terkait (hingga tingkat daerah).

Dalam kegiatan KKNT-T tersebut, Wahyu Nofa Setiawan, mahasiswa yang  dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Mega Novita, S.Si., M.Si., M.Nat.Sc., Ph.D, berinisiatif membagikan masker ke warga sekitar.

Masker diperlukan bagi setiap orang agar tidak saling menulari virus corona. Ada kesempatan tinggi penularan terjadi ketika orang sakit berinteraksi dengan orang sehat dan orang sehat berinteraksi dengan yang lain juga. Penggunaan masker diharuskan juga terkait dengan percikan liur atau droplet.

Menurut Wahyu Nofa Setiawan, tujuan dari membagikan masker ini dilakukan sebagai bentuk upaya pencegahan Covid-19 kepada masyarakat.

Pembagian masker di lokasi KKN dilakukan secara langsung ke rumah warga dengan menerapkan protokol kesehatan pada hari Rabu, 02 September 2020. 

Wahyu Nofa Setiawan Berharap berharap masyarakat dapat mengikuti himbauan pemerintah dan lebih sadar akan pentingnya menjaga kebersihan dalam pencegahan penyebaran Covid-19, mengingat jumlah pasien positif Covid-19 yang terus meningkat.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline