Lihat ke Halaman Asli

Wahyuni Rahmawati

Manusia Biasa

Pemda Jepara Harapkan Pantai Kartini Bersih di Hari Jadi

Diperbarui: 13 Juli 2019   19:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Jepara -- Menyambut Hari Jadi Jepara ke-470, pengunjung Pantai Kartini berharap perbaikan dan masalah sampah bisa teratasi. Ketika seorang wartawan Fokus berkunjung ke Pantai Kartini (8/4).

Pantai Kartini Jepara masih menjadi salah satu obyek wisata favorit bagi warga Jepara dan sekitarnya. Hampir setiap hari obyek wisata kura-kura terbesar ini tidak pernah sepi oleh pengunjung,  apalagi ketika memasuki hari jadi Jepara.

Lonjakan pengunjung pun bisa saja meningkat. Menurut Sofi, warga asli Jepara mengatakan bahwa dulu pantai kartini itu bersih dan asri. Namun sekarang ini pantai kartini banyak sampah yang berceceran di sekeliling pantai.

"Saya harapkan semoga pantai kartini ini bersih dari sampah, sehingga pengunjung nyaman. Kalau bisa diadakan kegiatan bersih-bersih pantai kartini". Ungkapnya.
Sementara itu, menurut Raka dan Alwi salah satu pengamen disekitar pantai kartini menginginkan bahwa ketika hari jadi Jepara ada sebuah event yang menarik dan bisa mendatangkan banyak pengunjung agar bisa mendatangkan penghasilan bagi mereka.

"Begini mas, kalau pantai kartini ada event band atau semacam event yang baik untuk Jepara kita juga senang mas, karena semakin banyak pengunjung yang datang kita bisa mengamen untuk mendapatkan banyak uang". Pungkasnya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline