Lihat ke Halaman Asli

astutii

Mahasiswi

Sadarkah Kita Waktu Berjalan Cepat?

Diperbarui: 3 Februari 2021   15:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di galeriku, seorang anak dengan sepeda besarnya.


Tahun 2020 lalu sebuah virus menyerang yang membuat sekolah, masjid dan tempat-tempat umum lainnya di tutup.Banyak rencana yang telah disusun namun karna pandemi membuat banyak ide dan juga rencana yang batal, karna pertimbangan ini dan itu. Hari demi hari kita lewati, masker, handsanitiser, cuci tangan, jaga jarak, jangan berkerumun dan lainnya yang selalu kita dengar walau tak banyak orang-orang yang mengindahkan aturan tersebut.

Lalu tanpa sadar kita memasuki tahun 2021 masehi.

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman dalam surah Al-Ashr ayat 1-3 yang artinya: "Demi masa, sesungguhnya manusia berada dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran."

Jika dilihat lebih dalam, arti surah Al-Ashr disana Allah telah bersumpah atas nama waktu, celakalah bagi manusia yang menyia-nyiakan waktu untuk melakukan hal kurang bermanfaat, kecuali orang yang memiliki keiman, selalu menjalankan amal soleh saling memberi nasihat terhadap kebenaran dan kesabaran.

Sungguh rugi rasanya jika tahun ini kita tidak memanfaatkan waktu dengan baik, bahkan waktu tidak menunggu kita satu detik saja.

Pasti kita pernah dengar ucapan Imam Syafi'i Rahimullah, "Waktu ibarat pedang, jika engkau tidak menebasnya maka ialah yang menebasmu." Subhanallah..

Karena itu sebelum kita ditebas oleh waktu yuk manfaatkanlah waktumu dengan sebaik-baiknya, walau kita dirumah saja perbanyaklah ibadah dan kegiatan positif lainnya seperti belajar online, seminar online atau jualan online pasti banyak kok yang bisa dilakukan dan jangan kebanyakan halu.hehehe

*Semoga bermanfaat*




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline