Lihat ke Halaman Asli

TJIPTADINATA EFFENDI

TERVERIFIKASI

Kompasianer of the Year 2014

Akibat Takabur

Diperbarui: 10 Maret 2016   20:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

[/caption]

Akibat Takabur

Tiba tiba saja malam ini saya teringat pada kejadian yang mengerikan  pada sebuah keluarga ,yang merupakan tetangga,sewaktu kami masih tinggal di kota padang. Kaya raya untuk ukuran diwaktu itu. Pada waktu orang tuanya meninggal, seluruh tamu yang datang melayat,dihadiahkan sebuah payung. Dan bagi yang mau mengenakan pakaian duka, akan diberikan seperangkat pakaian secara gratis.

Tentu saja dalam waktu singkat,nama Koh A Song (bukan nama sebenarnya) bagaikan meroket. Hampir setiap hari dikedai kopi ,namanya jadi bahan pembicaraan dan dikagumi banyak orang. Namun sayang sekali, mungkin karena merasa diri kaya dan disanjung begitu banyak orang, Koh A Siong menjadi takabur. Dan dengan lantang mengatakan bahwa :” tujuh turunan hartanya tak akan habis dimakan”

Beruntun Kejadian  Menegerikan Terjadi

Entah apa yang sesungguhnya terjadi.ada yang menyebutkan “hukum karma” ada juga  yang menyebutnya karena takabur, tidak sampai setahun setelah Koh Asiong sesumbar mengatakan bahwa kekayaannya tidak habis dimakan selama tujuh turunan, ternyata petaka demi petaka secara beruntun jatuh menimpa keluarganya.

Diawali dengan putrinya yang sudah menikah,kemudian kawin lari dengan :”orang kaya Hongkong”.ternyata membawa sebagian besar harta kekayaannya. Bahkan hanya selang beberapa bulan kemudian, heboh ada berita bahwa seorang wanita wni dibunuh dan disemen di dapur oleh suaminya yang dikenal sebagai :”orang kaya raya”

Akibatnya ,dalam tempo tidak sampai satu tahun, semua harta Koh  A siong ludas,karena berbagai hal ,terutama mengurus tentang kematian tragis putrinya dan membawa pulang jenazahnya yang sudah tidak utuh lagi ke Indonesia.

Menertawakan Kehancuran Orang Lain Adalah Sebuah Kenistaaan

Menertawakan  kehancuran orang lain, apapun kesalahannya adalah sebuah kenistaan ,yang menodai harkat kita sebagai makluk ciptaan Tuhan yang disebut sebagai makluk paling mulia diantara semua ciptaan Tuhan. Namun kita perlu belajar,tidak hanya dari kesuksesan seseorang, tetapi justru terutama dari kegagalan hidup orang lain. Agar menjadi pelajaran berharga bagi kita, untuk  senantiasa mengingat untuk  jangan pernah menjadi manusia yang takabur.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline