Lihat ke Halaman Asli

Teuku Khalili

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA / SAA '17

Pentingnya Toleransi Beragama di Indonesia

Diperbarui: 10 Agustus 2020   21:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Analisis Cerita Pemilih. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Nama     : Khalili

Nim        : 0402173006

Jurusan : Studi Agama Agama

Mahasiswa : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Seperti yang kita ketahui Toleransi merupakan sikap yang menghargai sebuah pebedaan, suatu sikap timbal balik antara individu dengan individu, individu dengan kelompok, atau juga sebaliknya. Maka sangat bisa disimpulkan bahwa toleransi adalah suatu sikap atau suatu hal yang mahal dan sangat penting didalam kehidupan khususnya didalam beragama. 

Di Indonesia tak jarang terjadi konflik antar umat beragama yang disebabkan oleh sikap umat beragama yang tidak bisa menghargai dengan adanya perbedaan keyakinan. Ada yang hanya mementingkan kewajiban didalam agamanya namun tidak menghiraukan kewajiban yang lainnya. Contoh hanya mementingkan ibadah kepada Tuhan namun tidak memikirkan manusia lainnya. 

Di dalam Islam ada dua hubungan yang harus diperbaiki, yaitu hubungan kepada Allah (hablumminallah) dan hubungan kepada manusia (habluminannas). Hubungan kepada Allah yaitu seperti kewajiban didalam beribadah, seperti sholat, zakat, puasa dan Haji. Dan jika meninggalkan kewajiban itu bisa meminta ampun kepada Allah dengan jalan taubat. 

Lalu mengenai hubungan kepaa manusia, yaitu bisa dikatakan seperti toleransi. Menghargai satu sama lain, tidak menyakiti satu sama lain dan sebagainya. Dan jika membuat kesalahan dalam itu, urusan pribadi bukan hanya kepada manusia yang disakiti, namun juga kepada Allah sang Pencipta.

Lalu apa pentingnya toleransi ini? seperti yang dijelaskan diatas, jika terwujudnya rasa dan sikap toleransi didalam kehidupan khususnya kehidupan beragama, maka tidak ada lagi yang namanya konflik antar umat beragama, atau minimal berkurangnya angka konflik yang disebabkan tak saling menghargai didalam perbedaan. Lalu, hemat penulis, jika rasa dan sikap toleransi tercipta didalam kehidupan beragama, keharmonisan hidup didalam perbedaan keyakinan pun akan terwujud. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline