Lihat ke Halaman Asli

Syarif Yunus

Dosen - Penulis - Pegiat Literasi - Konsultan

Perkuat Silaturahim Alumni, IKA FIP UNJ Gelar Bakti Sosial

Diperbarui: 6 Desember 2021   22:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: IKA FIP UNJ

Sebagai wujud kepedulian sosial, IKA FIP UNJ mengglear bakti sosial di Sekolah Master Indonesia Depok dan Rumah Ngaji Al-Husna di Bekasi (5/12/2021). Kegiatan bakti sosial dihadiri Ketua IKA FIP, Zarkasih, S. Pd serta jajaran pengurusnya dan Dr. H Suherman Saji, M.Pd. seaku Dewan Pembina sekaligus Sekjen IKA UNJ.

Dalam bakti sosial ini, IKA FIP UNJ memberikan bantuan buku pelajaran umum dan agama untuk siswa-siswa PAUD, SD, dan SMP serta dana operasional masing-masing lembaga. Sekolah Master Indonesia Depok memiliki siswa yang secara finansial kurang beruntung dan anak-anak jalanan, dari jenjang PAUD sampai dengan SMA. Dengan kolaborasi bersama sekolah-sekolah sejenis mampu meluluskan 1000-an orang dalam satu tahun ajaran setahun.  Sementara Rumah Ngaji Al-Husna Bekasi memiliki 19 orang anak, terdiri dari 6 santri mukim dan sisanya pulang hari.

"Lebih sakit memberi tidak diterima daripada minta tidak diberi. Karena kegiatan bakti sosial ini adalah wujud kepedulian sosial kami" kata Suherman Saji dalam sambutannya. Dalam kesempatan ini, IKA FIP UNJ dan IKA UNJ pun memberikan beasiswa 100% bagi siswa berprestasi untuk jenjang SMP dan SD. Nantinya, siswa-siswa yang diberikan beasiswa tersebut akan ditempatkan di Pesantren Cendikia Utama di Kabupaten Kuningan Jawa Barat pada jenjang Madrasah Tsanawiyah dan SMK Cendikia Utama.

Zarkasih, Ketua IKA FIP UNJ pun menghaturkan rasa syukur atas berjalannya kegiatan baksos ini dan tidak lupa mengucapkan Terima kasih atas dukungan semua pihak. Semoga kegiatan baksos ini dapat terus berjalan, di samping menjadi sarana memperkuat silaturahim lintas angkatan dan lintas prodi di lingkungan FIP Universitas Negeri Jakarta.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline