Lihat ke Halaman Asli

Soni Herdiansyah

Mahasiswa_Pendidikan IPS_Universitas Pendidikan Indonesia

Cara Nge-Chat Dosen via Whats App

Diperbarui: 5 Februari 2022   22:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi HP. Sumber: Canva.

Assalamu'alaikum Wr-Wb.

Kamu mahasiswa baru? Sudah pernah nge-chat dosen? 

Berkomunikasi dengan dosen sangatlah wajib bagi mahasiswa, terutama bagi seorang ketua kelas yang harus berinteraksi dengan dosen mata kuliahnya untuk bertanya tentang tugas atau materi perkuliahan yang kurang dapat dipahami saat di kelas. 

Bahkan, buat kamu yang sedang mengikuti lomba atau bahkan perlu bimbingan dalam penyusunan skripsi, wajib berkomunikasi dengan dosen pembimbing, hehe.

Baiklah, pada tulisan ini, akan dibahas mengenai cara nge-chat dosen via Whats App (WA) agar komunikasi kamu dengan beliau dapat berjalan dengan baik, beretika, dan tercapai tujuan atau maksud dari chat tersebut. Oke, adapun cara-caranya yaitu : 

1. Gunakan foto profil Whats App yang sewajarnya

Foto profil merupakan suatu bentuk identitas diri bagi seseorang di media sosial, khususnya di Whats App. Gunakanlah foto profil yang sewajarnya saja, artinya tidak terlalu mencolok apalagi vulgar. Sebab, saat kita menyimpan nomor kontak WA dosen kita, dan begitupun dosen yang menyimpan nomor WA kita, akan secara otomatis foto profil tersebut muncul. 

Penting sekali untuk diperhatikan, apalagi pada saat kita meng-upload status WA kita, yang dosen kita lihat aktivitas-aktivitas para mahasiswa. 

Jadi, baik penggunaan foto profil dan status WA sewajarnya saja, foto profil dengan gaya yang sopan dan rapih dan  jangan mengupload sesuatu yang mengandung unsur pornografi dan SARA. 

2. Perkenalkan diri 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline