Lihat ke Halaman Asli

Sifa Salsabila

Mahasiswa S1 Ilmu Komunikasi

Yuk Main ke Pantai Klotok Wonogiri!

Diperbarui: 28 April 2024   21:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Taken By: Sifa Auliya (iPhone X)

Pantai merupakan salah satu pilihan untuk berlibur atau refreshing. Pantai Klotok berlokasi di Desa Paranggupito, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah. Usai dilakukan revitalisasi sebesar 5 milyar, pantai ini bukanlah dermaga yang terbengkalai lagi. Pantai klotok telah menunjukkan pesonanya. 

Daerah Paranggupito memang dikenal dengan keindahan pantainya. Selain pantai klotok, terdapat pantai nampu, pantai sembukan, dan pantai karang payung. Lokasi pantai klotok ini sekitar 60km dari pusat Wonogiri sehingga membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam untuk menempuhnya. Saya berangkat dari arah utara lebih tepatnya dari Kecamatan Ngadirojo dengan perjalanan jalan yang halus dan tidak banyak kelok.

Pantai klotok buka mulai dari pagi hari hingga sore hari. Akses jalannya mudah dan terjangkau. Pada saat weekend, pantai ini akan ramai oleh pengunjung. Cukup dengan Rp 5.000,00 pengunjung dapat bersuka cita menikmati keindahannya. View emas akan pengunjung dapatkan ketika sunset atau sunrise. 

Sesampainya di Kecamatan Paranggupito, terdapat kendala yaitu susah sinyal. Namun sesampainya di pantai klotok, terdapat jaringan ataupun sinyal. Begitu pula teriknya matahari tidak mengurangi keindahan dari pantai klotok ini. 

Gazebo dan paving-paving baru menyelimuti lingkup pantai klotok, menjadi bukti bahwa bangunan baru ini baru selesai sekitar bulan Desember 2023. Tidak perlu membutuhkan energi yang banyak karena setiap medannya tidak terjal. 

Ketika pengunjung ingin melihat view pantai klotok dari atas, pengujung bisa naik memutari jalan berpagar dan menyaksikan pantai klotok dari ketinggian. Pada gazebo paling atas, terdapat penjual minuman yang siap menghilangkan dahaga pengunjung ketika lelah menyusuri jalan. Angin sepoi-sepoi akan menyambut pengunjung di ketinggian.

Jika lapar melanda, pengunjung bisa menyantap kuliner yang dijual di stand-stand sebelah pintu masuk pantai. Terdapat bakso khas Wonogiri, nasi thiwul, pecel, dan lain sebagainya. Porsi, rasa, serta harga yang ramah kantong juga menjadi nilai tambah untuk pantai klotok. Minuman beraneka rasa seperti es dawet, es kelapa muda, dan es buah menjadi tawaran yang cocok.

Sejak pantai klotok mengalami revitalisasi, banyak konten-konten video TikTok maupul reels Instagram yang mengabadikan keindahan pantai ini. Content creator pun mengunjungi dan membuat video disini. Sehingga banyak warga yang penasaran, apakah benar seindah itu pantai klotok? Mereka menjelaskan bagaimana keadaan pantai, tips and trick, atau mengenai pantai klotok.

Pengunjung bisa mengambil foto maupun video di sekitar pantai klotok dengan suguhan spot yang menarik. Disarankan untuk membawa tripod untuk hasil yang lebih stabil. Pantai ini ramai dikunjungi anak muda maupun sebagai liburan keluarga. Sangat recommended!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline