Lihat ke Halaman Asli

Andriansyah Tirta

Team Supervisor Lapangan Surveyor

Mengembangkan Diri Orang Dewasa Lewat Kesadaran Diri

Diperbarui: 29 April 2024   21:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Worklife. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Dalam kehidupan sehari-hari tentunya kita akan bergelut dengan banyak hal. Adapun tiap-tiap tantangan yang akan dihadapi masing-masing manusia itu akan berbeda-beda. Tergantung pada tingkat umurnya, manusia bisa dikelompokkan ke tingkat anak-anak, remaja, dan dewasa. 

Pada tingkat anak-anak bisa jadi yang akan dihadapi adalah mereka masih pada taraf bermain-main dan mencari tahu apa yang ada di dunia ini melalui lingkungan keluarganya. Pada taraf remaja, sudah mengenal yang namanya pendidikan dan pada tingkat ini juga rata-rata ada yang sedang berusaha mencari proses jati diri. 

Dan adapun tingkat dewasa, pada tingkat ini sangat diharapkan manusia sudah bisa lebih mandiri pada dirinya sendiri dan sudah cukup umur untuk dapat bekerja dan mendapatkan gaji serta kemudian ada juga yang sudah cukup umur untuk membentuk keluarga baru bersama pasangannya.

Tentunya dengan adanya tingkatan seperti yang disebutkan diatas maka bisa dibilang tiap tingkat dalam kehidupan itu juga kesadaran diri dalam manusia juga berbeda-beda. Pada tingkat anak-anak, kesadaran hanya pada mampu untuk menghindari hal-hal yang bisa jadi berbahaya dan juga untuk dapat mengisi hari-hari dengan hal-hal yang ringan. 

Pada tingkat remaja, tingkat kesadaran akan lebih mulai diperlukan selain untuk dapat membedakan antara yang baik dan salah, remaja juga diharapkan untuk dapat memperoleh pendidikan yang sesuai dengan umurnya sehingga tidak terjerumus dengan pengaruh-pengaruh yang tidak baik di dalam masyarakat sehingga pertumbuhan mental dari remaja tersebut senantiasa akan berkembang menjadi orang yang beretika namun juga kuat secara mental. 

Pada tingkat dewasa tentunya sudah memerlukan tingkat kesadaran diri yang mampu untuk menentukan langkah-langkah apa yang diperlukan untuk dirinya sehingga dapat mandiri secara individu atau juga menjadi pemimpin yang baik dalam rumah tangga atau dapat berbaur dengan baik di kehidupan bermasyarakat dan juga secara kekeluargaan.

Adapun kesadaran diri akan sangat berpengaruh manfaatnya diperlukan dalam taraf remaja dan dewasa , terutama dalam taraf dewasa, kesadaran diri akan mampu membawa manusia dewasa untuk terus berkembang dengan baik  di masyarakat, keluarga, pasangan, dan di manapun ia berada.

 Oleh karena itu, orang dewasa perlu senantiasa belajar tahu tentang kesadaran diri yang dimilikinya. Kesadaran diri dapat dikembangkan melalui pelatihan yang sifatnya soft skill seperti pelatihan yoga, meditasi, kepemimpinan, motivasi dan lain-lain yang sifatnya membentuk mental diri dalam diri manusia. 

Kesiapan mental terutama dalam kehidupan yang serba modern dan berteknologi maju sangat diperlukan sehingga orang dewasa mampu bersaing di manapun dia berada. Apalagi belakangan ini godaan dari kenikmatan dunia sangat gampang mempengaruhi orang-orang, sehingga kesadaran diri akan menjaga kesehatan mental dengan menjadikan kita lebih was-was pada apa yang akan kita kerjakan dan juga apa yang akan kita alami.

Kesadaran diri juga dapat berkembang apabila kita berada di komunitas yang baik, sehingga orang dewasa semakin perlu untuk berbaur di masyarakat yang komunitasnya juga bisa menjamin keamanan dan kenyamanan dari orang-orang yang mengikuti komunitas itu. 

Pentingnya komunitas juga menghindarkan dari apa pengaruh buruk dari luar komunitas serta juga dengan adanya komunitas yang baik maka pada saat ada anggotanya yang memerlukan bantuan dapat memiliki orang yang lain untuk dapat mendengarkan keluh kesahnya juga bisa jadi mencarikan solusi atas permasalahan yang sedang dihadapi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline