Lihat ke Halaman Asli

Rudy W

dibuang sayang

Filistin, Bangsa Paling Misterius, Jokowi Berani Ciptakan Sejarah?

Diperbarui: 19 Desember 2020   10:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Daud dan Goliat (rec.or.id)


Ibaratnya kucing dan anjing yang tak pernah akur satu sama lain, bahkan selalu bermusuhan. Memang itu pandangan yang ditujukan kepada dua bangsa yang bertetangga, Israel dan Palestina.

Sering mendengar nama "Filistin" di gereja atau dari Alkitab, setelah dewasa barulah tersadar jika "Filistin" yang dituju di sana adalah tidak lain dan tidak bukan adalah Palestina.

Apa pun yang terjadi dalam politik jaman modern ini antara Israel dan Palestina memang sangat menyedot perhatian dunia.

Ketika belum sadar kalau Palestina itu Filistin, kisah hubungan kedua negara mereka sangat menarik.

Dalam Alkitab dinyatakan jika Saul, Raja Israel, sangat ketakutan dengan Goliath, orang Filistin yang berpostur tinggi besar mirip raksasa. Namun ada seorang pemuda Israel yang bernama Daud lantas dapat mengalahkan Goliath hanya dengan menggunakan senjata katepel nya.

Lantas pria Israel yang bernama Samson yang mempunyai kekuatan dan tenaga yang luar biasa, pada akhirnya dapat dilumpuhkan oleh Delilah (wanita Filistin) dengan cara memotong rambut Samson, itulah kunci kelemahan Samson.

Dalam Kitab Ibrani orang Israel memandang kaum Filistin itu sebagai kaum yang paling misterius, akan tetapi tak pelak beberapa arkeolog Israel mengadakan penelitian tentang kaum Filistin itu. Mereka ingin mengetahui dengan pasti darimana asalnya mereka. Kapan bermukim atau menjadi "satu RT" dengan Israel.

Para arkeolog sempat berteori jika keberadaan orang-orang "tidak disunat" itu setidaknya sudah ada pada abad ke 12 Sebelum Masehi.

Dan ditemukan bukti jika orang-orang Filistin ini berasal dari Pulau Kreta, di wilayah Yunani sekarang.

Apakah permusuhan "anjing dan kucing" ini sudah mereda kini?

Belum. Hingga masa modern ini, orang-orang Israel masih saja mengganggap orang-orang Filistin itu sebagai bangsa yang paling misterius.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline