Lihat ke Halaman Asli

Ibuku Adalah Ibu Kartiniku

Diperbarui: 24 Juni 2015   14:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Ibu…

kau adalah wanita luar biasa yang tuhan kirim untukku

karena kau telah mempertaruhkan nyawamu demi lahirnya aku ke dunia

dan kau mampu merawat, membesarkan serta mendidikku

hingga aku menjadi tumbuh dewasa

tanpa mengeluh sedikitpun akan rasa lelahmu

ibu…

kau adalah wanita sempurna dimataku

karena tanpa kehadiranmu

aku hanyalah seorang manusia yang lemah tak berdaya

dan mungkin aku tidak akan menjadi anak yang berguna

kau pelengkap kehidupanku

ibu..

kau adalah wanita yang terbaik yang kumiliki

karena meskipun aku sering menyakitimu dan melukai hatimu

kau tetap menyayangi dan mencintaiku

dan jika setiap aku bersedih akan masalahku

kau selalu memelukku dan memberikanku harapan untuk bangkit kembali

ibu…

kau bagaikan Ibu Kartini dimasa kini

yang memperjuangkan hak-hak nya

meski harus kau korbankan segalanya

demi keingingan yang kau gapai

untuk menjadikan aku seperti dirimu

ibu…

maafkan aku yang selalu menyakiti hatimu

maakan aku yang selalu mengecewakanmu

maafkan aku jika hanya tangisan yang kuberikan untukmu

maafkan aku yang tidak bisa membalas semua pengorbananmu

aku hanya bisa mendoakanmu agar kau selalu bahagia dunia akhirat

ibu..

terima kasih telah menjadi ibu yang terbaik

perjuangan mu untuk menjadikan aku menjadi anak yang sukses selalu kuingat

keberhasilanmu mendidikku takkan pernah terlupakan

kesuksesanmu menjadi seorang ibu kan selalu kukenang




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline