Lihat ke Halaman Asli

Rio Andhiko

Pemerintahan

Tari Penyambutan dari Minangkabau

Diperbarui: 28 Juli 2021   12:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS


Berdasarkan informasi dari Youtube Chanel Lubuk alung TV sangat bangga karena Indonesai terdiri dari pulau-pulau, keberagaman Suku di indonesia, begitu juga beragamnya budaya dan tari-tarian.

Sebagai kelahiran dari Sumatera Barat dari kecil sering melihat Tari Pasambahan bentuk Tari yang indah dari Minangkabau, Tari Pasambahan seringkali dipertunjukan dalam acara resmi seperti menyambut Tamu, Acara Adat serta menyambut Pengantin pria Minangkabau dalam resepsi pernikahan, Tari Pasambahan dahulu adalah pertunjukan tarian yang mewah tetapi dengan perkembangannya saat ini dipertunjukan pada acara formal dan acara informal.

Tari Pasambahan merupakan tarian yang indah ditampilkan dengan perpaduan dari gerakan yang seragam, pakaian yang warna warni perpaduan merah dan emas ciri khas minangkabau dan di iringi musik khas dari Hentakan Gendang, Ketukan Talempong dan tiupan Saluang(Seruling).

Tari pasambahan ditampilkan berawal dari Gerakan Galombang/gerakan silat dari Pemain Pria, Selanjutnya di ikuti dengan Gerakan yang indah dari Pemain Wanita dengan menggunakan Pakaian Adat Khas Minang Kabau, Penampilan dari Pemain Pria melambangkan Pendekar dari Minangkabau disusul dengan Tarian indah dari Pemain Wanita melambangkan bentuk Penerimaan yang baik.

Dalam Pertunjukan Tari Pasambahan juga dilengkapi dengan pemberian sirih yang dibawa diatas Carano/(Wadah) di iringi musik Khas Minang melambangkan Keterbukaan terhadap tamu yang akan datang.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline