Lihat ke Halaman Asli

Putri Cahya

Freelancer

Enneagram Tipe 9: Peacemaker atau Mediator

Diperbarui: 18 Agustus 2023   15:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi keharmonian yang seimbang (Nandhu Kumar/Pexels)

Selamat datang di Enneagram yang ke sembilan, Peacemaker atau Mediator. Peacemaker adalah tipe kepribadian yang terakhir dari Enneagram, mereka adalah garam dunia dan perekat komunitas. Kebanyakan dari Peacemaker adalah orang yang cukup santai dan umumnya mereka adalah individu yang dapat diandalkan, kokoh, toleran, dan menyenangkan. 

Peacemaker mendapatkan julukan tersebut karena sifat dasar mereka yang ingin menjaga keharmonian. Mereka bertindak dan turun tangan untuk menengahi konflik. Peacemaker adalah orang-orang yang membumi dan tenang. Mereka unggul dalam melihat semua sudut pandang. Mereka juga pendengar alami dan mudah bersimpati dengan orang lain. Peacemaker memiliki cara yang tulus untuk menerima kesalahan orang lain, dan tidak memaksakan diri.

Orang dengan tipe kepribadian ini pada dasarnya merasakan kebutuhan akan kedamaian dan keharmonisan. Mereka cenderung menghindari konflik dengan segala cara, baik itu internal maupun eksternal. 

Keinginan Peacemaker untuk menghindarinya, menghasilkan beberapa tingkat penarikan diri dari kehidupan. Banyak dari mereka sebenarnya tertutup. Namun ada juga Peacemaker lainnya yang menjalani kehidupan sosial yang lebih aktif, namun tidak sepenuhnya terlibat dan hanya berjaga-jaga. Peacemaker mencari keharmonisan di lingkungan mereka dan akan berusaha keras untuk menghindari konflik.

Peacemaker memiliki masalah dalam menemukan dan mempertahankan prioritas mereka sendiri. Sulit untuk mengubah arah atau mengalihkan perhatian ke hal yang paling penting. 

Peacemaker yang kurang sehat tidak mampu memotivasi diri mereka sendiri untuk bertindak dan membawa perubahan yang efektif. Mereka melupakan diri mereka sendiri. 

Namun ketika perubahan benar-benar terjadi, mereka  dapat menemukan bahwa mereka mampu beradaptasi dengan baik. Peacemaker cenderung lebih tangguh dari pada yang mereka hargai. 

Mereka memiliki cara untuk tetap tenang, bahkan dalam krisis atau gejolak emosi yang hebat. Peacemaker perlu merasa seimbang, dan akan menghindari hal-hal yang tidak nyaman bagi mereka.

Ketakutan dasar: Konflik, kehilangan, dan perpisahan.

Motivasi dasar: Mencari dan menciptakan keharmonisan internal maupun eksternal.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline