Lihat ke Halaman Asli

Neni Hendriati

Guru SDN 4 Sukamanah

Menyimak Pembacaan Shalawat

Diperbarui: 8 Desember 2022   12:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Saat menyimak pembacaan Maulid Dhiyaul Lami, di channel youTube Nabawi TV, Rabu,  Desember 2022, terasa kesejukan menyelimuti kalbu.

Begitu syahdu dan menggetarkan hati. Air mata menetes, mengenang makhluk termulia, yang senantiasa mencemaskan dan rindu umatnya, hari ini, bahkan sampai hari akhir nanti.

Masya Allah.

Maulid Dhiyaul Lami', dilansir dari fiqihmuslim.com, merupakan karangan Al Habib Umar bin Hafidz pada tahun 1994. Meskipun tergolong baru, namun penyebaran maulid Adh Dhiyaul Lami' ini sangat cepat, dan banyak dibaca di berbagai negara, termasuk di Indonesia.

Adapun arti  dari dhyaul lami' adalah "Cahaya yang Terang Benderang".

Setiap teks syairnya dirangkai dengan kata yang indah dan puitis. Isi kitab ini adalah pujian kepada Nabi Muhammad Saw, kisah perjalanan hidup Nabi Muhammad Saw  bacaan wirid, dzikir dan Al-Quran, sehingga manfaat membaca kitab ini amatlah besar.

Al Habib Umar bin Hafidz, menulis kitab ini dengan penuh makna pada setiap baitnya. Shalawat pembuka berjumlah 12, yang melambangkan tanggal kelahiran Nabi Muhammad Saw, pasal pertama dipadu dari tiga surat dalam Al-Quran, yang melambangkan bulan ketiga (Rabi'ul Awal), dan jumlah bait ada 63, yang melambangkan usia Nabi Muhammad Saw.

Sebagai muslim, sudah sepantasnya untuk menyebarkan shalawat Rasulullah Saw. Basahi lisan dengan shalawat, apapun jenis shalawatnya, sebagai wujud cinta kita kepada Rasulullah Saw. Semoga, kita semua mendapat syafaat dari Rasulullah Saw.

Ya, Allah, limpahkanlah Shalawat kepada Nabi Muhammad Saw,

Ya, Allah, limpahkanlah Shalawat atasnya serta salam sejahtera,

Ya, Allah, limpahkanlah Shalawat atas Muhammad Saw, kekasih-Mu, pemilik syafaat yang dilimpahi syafaat-Mu,

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline