Lihat ke Halaman Asli

Tety Polmasari

ibu rumah tangga biasa dengan 3 dara cantik yang beranjak remaja

Bubur Manado Ubi Ungu, Bergizi, Sehat, Tanpa Ribet

Diperbarui: 20 April 2022   16:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen pribadi

Ini ceritanya bubur Manado buatan saya. Dibilang "ceritanya" karena memang tidak seperti the real bubur Manado, makanan khas orang Manado. Pasti bedalah kalau orang Manado yang bikin.

Bubur Manado ini jadi hidangan sahur tadi di puasa hari ke-15, Minggu, 17 April 2022. Tiba-tiba saja ingin makan bubur Manado. Sepertinya, saya sudah lama juga tidak makan bubur Manado. Salah satu bubur kesukaan saya.

Tadinya mau masak tumis kangkung dan orek tempe. Simpel dan tidak butuh waktu lama. Tapi itu mah sudah biasa. Bukan hal baru. Sudah sering malah. Apalagi, sayur kangkung kesukaan anak-anak.

Tapi jadi berubah begitu saja. Sepertinya enak nih bikin bubur Manado. Kebetulan ada nasi sisa semalam, bahan-bahan yang lain juga ada:

400 gram nasi
1 buah jagung, dipipil,
100 gram kacang merah,
100 gram ubi ungu
1 ikat kangkung
50 gram ikan teri
Daun kemanggi secukupnya
3 siung bawang putih
2 siung bawang merah
1 batang sereh, geprek
1 ruas lengkuas
Asam jawa secukupnya
Garam secukupnya
Penyedap rasa secukupnya
Biji pala secukupnya

Ya sudah, saya lantas mengolahnya. Nasi, jagung pipil, ubi ungu, kacang merah, saya satukan dalam panci. Lalu direbus sampai nasi hancur.

Kemudian tumis batang sereh, bawang merah, bawang putih, lengkuas, sedikit biji pala, yang sudah diulek. Lalu masukkan ke panci olahan bubur. Aduk-aduk deh. Tambahkan sedikit penyedap rasa, cicipi.

Kalau sudah matang, matikan kompor. Masukkan kangkung yang sudah disiangi dan dicuci. Masukkan juga daun kemanggi. Aduk-aduk. Sudah. Selesai.

Lalu saya bikin orek-orek tempe. Bahannya, 1 papan tempe ukuran sedang dipotong-potong kecil yang kemudian digoreng. 2 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, 1 ruas lengkuas, diulek, lalu tumis. Masukkan tempe, aduk-aduk, masukkan 1  bungkus kecap ukuran kecil.

Selesai, lanjut bikin sambal terasi. Untuk bahannya, 5 cabai rawit, 5 cabai merah, 3 siung bawang putih, 2 siung bawang merah, 1 potong terasi, 2 buah tomat ukuran sedang. Semuanya digoreng, lalu diulek.

Terakhir, saya goreng ikan teri. Tuntas sudah. Siap dihidangkan. Kalau ditotal-total butuh waktu sekitar 30 - 45 menit.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline