Lihat ke Halaman Asli

Nauval Rizky

Suka nulis

Kevin "Xccurate" Atlet Profesional dari Indonesia

Diperbarui: 25 Januari 2020   17:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

E-Sport. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jamie McInall

Kevin lahir pada tanggal 18 Februari 1998 memiliki tekad untuk menjadi atlet CS:GO papan atas dunia, dan hasilnya pun berbuah manis untuk dirinya dan negaranya. Mulai dari kompetisi nasional maupun internasional berhasil dicapai dengan seseorang yang memiliki nama panggilan "Xccurate" ini. Dari kecil pun Kevin sudah memiliki hobi bermain game terutama game FPS, kelas 3 SMA beliau mencoba dunia yang lebih kompetitif dan serius untuk menggapai cita-citanya. Bergabung dengan tim Juggernaut diawal, dan bakatnya mulai  terasah ketika memasuki tim Recca Esports.

Gelap AWP nomor 1 di Indonesia yang beliau pegang sampai sekarang, banyak pemain lain yang segan ketika melihat beliau bermain menggunakan senjata Sniper atau AWP. Kevin menggeser tim NXL (Indonesia) mengantarkan Recca Esports menjadi tim terbaik di Indonesia. Performa yang beliau miliki di tim Recca Esports selama dua tahun, Kevin dilirik oleh tim raksasa yang berada di Cina yaitu Tyloo.

Kevin bertemu "BnTeT" pemain asal Indonesia yang bernama Hansel di tim Tyloo tersebut, jadi di tim tersebut terdiri dari 5 orang, yaitu 3 orang asal Cina dan 2 orang asal Indonesia yaitu Xccurate dan BnTeT. Tim Tyloo tidak memiliki performa yang baik karena kurang pengalaman dan kepercayaan diri di tim tersebut. Tetapi beliau tidak patah semangat dan selalu berlatih sepanjang hari, mencari chemistry dengan tim barunya tersebut. Kembali kepercayaan diri dengan menjadi runner-up di Qi Invitational berlanjut ke semi-final turnamen IEM Sydney 2018, mereka berhasil membawa piala dan menjadi buah bibir di negara tercintanya tersebut.

Beliau memiliki idola sekaligus lawan terberatnya yaitu Guardian (Na'vi) dan S1mple (Na'vi). Kevin juga memiliki satu mimpi yaitu mendapatkan status Legend dalam pertandingan Major. Kawanya yang bernama BnTeT secara personal adalah orang yang baik, walaupun kadang gampang terpancing emosi.

Beliau memiliki pesan agar CS:GO di Indonesia bisa lebih berkembang dan lebih baik lagi, kuatkan komunitas, adakan turnamen yang bergengsi. "Kita tidak boleh kalah dengan negara lain, kita bisa buktikan bahwa Indonesia itu bukan negara yang lemah dalam E-sports, dan juga kita tidak boleh gampang tersaingi dengan game-game mobile yang lagi berkembang sekarang di negara kita ini, kita sebagai gamer pc memiliki ciri khas yang berbeda dengan game mobile, kita juga memiliki sejarah yang unik, bagi kalian yang memiliki niat dan semangat dalam bidang E-sports, jangan gampang menyerah, teruslah  berlatih, berdoa, dan damping hobi kalian dengan hal hal yang positif agar kalian tidak terus-terusan bermain di depan layar computer kalian seharian penuh karena itu tidak sehat untuk mata dan badan kalian, sebagai atlit E-sports harus memiliki badan yang sehat dan kuat, jadi bukan atlit bola saja yang harus memiliki badan sehat, atlit E-sports pun juga."




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline