Lihat ke Halaman Asli

Agar Maksimal, Kodim Pati Gelar Gladi Upacara TMMD

Diperbarui: 3 April 2018   18:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok.pribadi

Pati - Kodim 0718/Pati beserta jajarannya mengggelar Gladi pembukaan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) REG -101 Tahun 2018, yang dilakukan di lapangan Desa Godo, Kecamatan Winong, Kab Pati, Selasa (03/04).

Dandim 0718 Pati, Letkol Arm Arief Darmawan. S. Sos menandaskan, gladi pembukaan TMMD REG 101 tersebut dilaksanakan, agar dalam upacara pembukaan Rabu 4 April 2018 bisa maksmal, lancar, tanpa ada kendala.

"Ya ini semua kita lakukan untuk persiapan TMMD besok dimana salah satunya upacara pembukaan TMMD agar berjalan lancar," ungkap Dandim.

Letkol Orang nomor satu di Kodim Pati menambahkan, dia mengakui ada beberapa yang harus diperhatikan dalam gladi upacara TMMD yang digelarnya, Salah satunya untuk kelancaraan upacara, juga agar persiapan anggota matang dalam menjalani TMMD pada waktunya tiba.

Lebih lanjut mengatakan "Gladi ini bertujuan untuk para anggota agar siap melakukan TMMD dengan baik, dan jangan sampai pada waktunya kurang baik atau kurang maksimal melakukan pembangunan di wilayah TMMD," tegasnya.

Tambah Dandim berharap, pelaksanaan TMMD bisa selesai dengan baik dan lancar tidak ada hambatan apapun. Dengan target itu, warga sekitar TMMD bisa mendapatkan pembangunan dan menikmati atas pembangunan yang sudah dilakukan dalam TMMD.

"Saya berharap agar pelaksanaan TMMD untuk besok bisa berjalan dengan lancar dan juga warga sekitar bisa mendapatkan hasil yang baik dalam TMMD ini," beber Dandim Pati. (Narto/Rudy)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline