Lihat ke Halaman Asli

Masud

Tegasco

Bupati Konkep Tampik Ada Kecurangan Penerimaan CPNS di Wilayahnya

Diperbarui: 18 Juni 2015   12:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1424269187530587386

KENDARI – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Konawe Kepulauan, Sulawesi Tenggara (Sultra), Muhammad Nur Sinapoy menampik adanya kecurangan yang terjadi pada penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2014 lalu diwilayahnya.

[caption id="attachment_397892" align="aligncenter" width="420" caption="Bupati Konkep Tampik Ada Kecurangan Penerimaan CPNS Diwilayahnya"][/caption]

KENDARI – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Konawe Kepulauan, Sulawesi Tenggara (Sultra), Muhammad Nur Sinapoy menampik adanya kecurangan yang terjadi pada penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2014 lalu diwilayahnya.

“Pihak Kami sudah mengklarifikasi ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sultra, atas dugaan adanya kecurangan dalam penerimaan CPNS di Konkep, jadi tidak benar jika ada yang tidak memenuhi standar kelulusan passing grade lalu lulus PNS,” ujar Nur Sinapoy di Kendari, Rabu (18/2/2015).

Menurut Nur Sinapoy, orang yang diduga tidak lulus justru saat ini keberatan atas tuduhan tersebut,”Tim kami menyelidiki dari mana sumber informasi itu, jika kemudian ditemukan, kami akan melakukan langkah hukum karena hal ini tidak benar dan fiknah,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, Rapat dengar pendapat (hearing) yang digelar masing-masing dari Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Konawe  Kepulauan (Konkep) menyepakati menunda pengumuman Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) di Konkep.

Hal ini terkait adanya persoalan hukum yang terjadi akibat diduga ada sembilan CPNS yang tidak memenuhi standar kelulusan  (passing grade) namun saat pengumuman dinyatakan lulus. (MAS’UD)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline