Lihat ke Halaman Asli

[Ini Dia] 5 Penyebab Charger/Casanmu Putus

Diperbarui: 17 Juni 2015   10:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14254513821978713581

Charger , sebagian orang menyebutnya casan ataupun adaptor, merupakan perangkat penting bagi gadget elektronik portabel  seperti laptop/notebook, netbook, smartphone, maupun kamera digital. Charger berfungsi mengisi ulang daya baterai yang habis terpakai. Adapun pada laptop, jika baterainya dilepas, kita tetap bisa mengoperasikannya cukup dengan menggunakan charger. Namun hati-hati jika listrik tiba-tiba byarpet alias padam.

Namun kita akan kesal sekali jika charger kita tiba-tiba putus nyambung saat tersenggol sedikit atau putus sama sekali. Berikut 5 hal yang yang bisa menyebabkan chargermu putus beserta solusi dari Mang Tukang Charger J .

1. Kabel tergulung saat charger sedang digunakan.

1425451449899559979

Hal ini dapat menyebabkan kabelmu mudah panas dan akhirnya bisa putus.

SOLUSI : sebaiknya panjangkan kabel sebelum menggunakan laptop.

2. Menarik kabel saat akan mengambil / mengangkat charger.

1425451599785120946



Hal ini dapat menyebabkan kabel cepat putus.

SOLUSI : untuk mengambil charger sebaiknya memegang kotak chargernya sehingga kabel tidak tertarik paksa

3. Menekuk kabel keluaran charger saat akan menyimpan atau menggunakan.

14254517621731899259

Sambungan kabel dengan kotak charger merupakan bagian yang cukup sensitif dan rawan putus.

SOLUSI : simpanlah charger dengan posisi kabel tidak tertekuk sehingga aman dari putus.

4. Menarik kabel saat akan mengambil / mengangkat colokan.

1425451784313926917

Hal ini dapat menyebabkan kabel cepat putus.

SOLUSI : untuk mengambil colokan sebaiknya memegang colokan tersebut sehingga kabel tidak tertaik paksa. Pastikan tangan kering agar terhindar dari setruman.

NB : Hal ini berlaku juga untuk kabel jack charger yang dicolok ke laptop

5.  Digigit hewan peliharaan atau tikus.

1425451808647936018



SOLUSI : simpanlah charger di lokasi yang aman.

Semoga tips ini bermanfaat ya setidaknya untuk menghindari putusnya charger Anda. Terima kasih dan sukses selalu.

Sumber




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline