Lihat ke Halaman Asli

Lapas KelasIIB

Pembinaan WBP

Upacara Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60 Lapas Wonogiri

Diperbarui: 3 Mei 2024   12:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Humas Lapas Wonogiri)

Wonogiri - Bertempat di lapangan dalam, seluruh Pegawai, Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan, Dharma Wanita Persatuan dan Warga Binaan Pemasyarakatan Kelas IIB Wonogiri ikuti upacara Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 Tahun 2024, Sabtu (27/04).Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Kalapas Kelas IIB Wonigiri (Agung Supriyanto) yang sekaligus membacakan sambutan Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia pada puncak peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Tahun 2024.

Dalam sambutannya disampaikan bahwa Pemasyarakatan lahir pada tanggal 27 April 1964 atas dasar gagasan dari Sahardjo (Menteri Kehakiman saat itu) pada penganugrahan Doctor Honoris Causa dari Universitas Indonesia. Pemasyarakatan harus memastikan kehadirannya sebagai bagian subsistem peradilan pidana yang mengawal dari tahap praajudikasi, ajudikasi sampai dengan pasca ajudikasi.

"Peringatan HBP Kemenkumham ke-60 dengan tema Pemasyarakatan PASTI berdampak bukanlah kegiatan seremonial semata tapi ini adalah bentuk komitmen kita untuk menjawab berbagai tantangan kedepan selaras dengan arah dan tujuan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2022 Tentang Pemasyarakatan dan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 Tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana" jelasnya.

"Dirgahayu Pemasyarakatan, selamat Hari Bhakti Pemasyarakatan yang ke-60. Terima kasih kepada seluruh Petugas Pemasyarakatan atas segala dharma bhaktimu. Tetaplah menjadi insan Pemasyarakatan yamg senantiasa berkinerja tinggi, menjaga integritas dan berbudaya anti korupsi serta mengumbang berbagai prestasi seraya menghindarkan diri menjadi benalu, parasit dan virus organisasi" pungkasnya.

Dalam kegiatan upacara HBP Ke-60, Lapas Wonogiri juga mengundang para purna tugas Pemasyarakatan yang berdomisili di wilayah Wonogiri. "Hal ini sebagai bentuk penghormatan kami atas dharma bhakti para purna tugas yang telah berperan membesarkan Pemasyarakatan" tutur Kalapas Wonogiri.
Kontributor Humas Lapas Wonogiri




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline