Lihat ke Halaman Asli

Kompasiana

TERVERIFIKASI

Akun Resmi

Pengajuan Dana Tahunan Komunitas 2019 Telah Dibuka, Submit Sekarang!

Diperbarui: 2 Februari 2019   16:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pengajuan Dana Tahunan Komunitas 2019 Telah Dibuka, Submit Sekarang!

Komunitas yang tergabung di Kompasiana adalah salah satu aset terbesar yang kami miliki, tanpa adanya Kompasianer dan juga Komunitas, Kompasiana tidak akan mampu berjalan optimal hingga saat ini. Sampai awal tahun 2019 ini, ada 39 komunitas yang terbentuk di Kompasiana berdasarkan kesamaan minat dan domisili.

Para anggota komunitas tersebut tak hanya berinteraksi melalui online tapi juga kegiatan offline yang sering kali dilakukan oleh komunitas secara mandiri. Berdasarkan catatan Kompasiana yang sudah diperbaharui, ada 118 kegiatan selama tahun 2018 yang dilakukan oleh komunitas.

Seiring dengan semangat Kompasiana untuk mendukung komunitas-komunitas yang terbentuk dan berinteraksi di Kompasiana, pada tahun 2019 ini kami kembali membuka kesempatan bagi komunitas untuk mengajukan rencana kegiatan komunitas selama periode satu tahun ke depan.

Pengajuan rencana kegiatan komunitas ini merupakan syarat untuk mendapatkan dana tahunan komunitas, yang sudah biasa dilakukan dua tahun ke belakang. Sekadar informasi untuk dana pengembangan komunitas periode 2019 ini mengalami kenaikan dibandingan tahun lalu. Komunitas yang terpilih sebagai penerima dana pengembangan komunitas 2019 masing-masing akan mendapatkan dana sebesar Rp 3.000.000.

Untuk dapat mengajukan rencana kegiatan komunitas, para admin komunitas dapat menngirimkan rencana kegiatan selama 1 tahun ke dalam formulir berikut: FORM DANA TAHUNAN KOMUNITAS. Formulir dapat diisi berulang sesuai dengan jumlah rencana kegiatan yang akan dilaksanakan.

Periode pengajuan rencana kegiatan akan berlangsung selama 22 Januari-16 Februari.

Selanjutkan rencana kegiatan yang diajukan akan diseleksi oleh Kompasiana pada 18-20 Februari dan komunitas yang menerima dana pengembangan komunitas akan diumumkan pada 21 Februari 2019.

Jadi, yuk langsung koordinasikan dengan admin dan anggota komunitasmu untuk merencanakan kegiatan apa saja yang akan dilakukan di tahun ini. Kami tunggu ya. Sekadar info, akan ada informasi lanjutan terkait program komunitas yang akan berjalan di tahun 2019, kami akan rilis pengumuman selanjutnya berikut penjelasannya dalam bentuk video.

Mari berkomunitas dan berjejaring.

---

Nindya Prismahita
Community Moderator




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline