Lihat ke Halaman Asli

Perlu Segera Dialog, Agar Papua Menjadi Tanah Damai

Diperbarui: 25 Juni 2015   19:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1328849653168524717

[caption id="attachment_160270" align="alignleft" width="260" caption="Pdt. Lipiyus Biniluk, Ketua Persatuan Gereja-Gereja di Papua "][/caption] Rabu 08/02/2012, di Sentani, Papua, Pdt. Lipiyus Biniluk, Ketua Umum Gereja Injili di Indonesia (GIDI) di Tanah Papua / Ketua Persatuan Gereja-Gereja di Papua kepada wartawan mengatakan, dialog antara Jakarta dan Papua harus segera dilakukan dengan dimediasi oleh pihak ketiga. Dirinya bersama sejumlah Pimpinan Gereja di Tanah Papua telah bertemu langsung dengan Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono, untuk menyampaikan permintaan dialog itu. Menurutnya, Jakarta dan Papua agar segera duduk bersama mencari solusi permasalahan  yang terjadi antara kedua belah pihak dengan dimediasi oleh pihak ketiga yang dipercaya oleh kedua belah pihak. Ia mengharapkan, Persatuan Gereja-Gerja di Papua agar merekomendasikan ke Presiden agar menyelesaikan masalah tersebut, agar Papua yang selama ini dianggap daerah konflik menjadi tanah damai. "Artinya, masyarakat di provinsi paling timur Indonesia ini bisa lebih sejahtera, hidup rukun antara satu dengan yang lain, tidak takut hidup dan berkarya di atas tanah mereka sendiri karena berbagai kejadian", ungkapnya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline