Lihat ke Halaman Asli

Taryadi Sum

TERVERIFIKASI

Taryadi Saja

12 Tahun Berkompasiana Minus Off 2 Tahun

Diperbarui: 27 September 2022   23:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Iseng-iseng otak-atik login kompasiana, akhirnya berhasil juga masuk. Banyak sekali perubahan, terutama sekarang banyak iklannya sehingga klo gak teliti klik, masuknya ke iklan yang cukup menjengkelkan... hehe.

Sekitar 5 atau 6 tahun yang lalu, beberapa tulisan masuk ke dalam kompasiana freez yang diterbitkan di Kompas cetak dan beberapa artikel lagi jadi partisipan Buku Kompasiana Mencintai Indonesia Setengah Hati dan Jelajah Negeri Sendiri

Saya coba cari-cari teman-teman yang dulu sering berbalas komentar, rupanya sudah pada pensiun juga kali. Hanya satu dua yang masih ada. Yang pasti pengasuhnya Kang Pepih Nugraha masih tetap eksis di sini. Selamat datang kembali ya......

Ingat suatu ketika, artikel saya yang dimuat di kompasiana freez diedit tapi akhirnya salah. Saya chat ke pengasuhnya menginformasikan kesalahan tersebut, Kang Pepih jawab chat, apakah harus kami klarifikasi di kompasiana freez lagi, saya jawab gak usahlah, karena tidak terlalu penting, tidak mengubah pesan yang disampaikan pada artikel tersebut.

Yang paling diingat, dulu saya pemenang lomba menulis "Maag dan Gaya Hidup", yang diselenggarakan Kompas bekerjasama dengan salah satu obat maag.  Hadiah playbook blackberry yang saat itu baru naik daun langsung dijual tanpa sempat disentuh. 

Dulu ada heboh kompasianer Titi, seorang bidan dari Jawa yang tulisannya "maaf" melebihi kapaasitas bidan. Pengasuh kompasiana juga sepertnya kecolongan memverifikasi akun palsu tersebut... hehe mudah-mudahan tidak ada lagi sekarang.

Membaca tulisan-tululisan terpopuler, ternyata sekarang makin berat-berat dan bagus-bagus. Harus belajar lagu biar gak malu-maluin. Maklum, makin sini makin kompetitif.

Tapi oke lah, mau mulai nulis lagi besok lusa. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline