Lihat ke Halaman Asli

Teknik Memotret Anak Sendiri

Diperbarui: 10 Juli 2017   15:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen pribadi

Dokumen pribadi

Lecon Fotografer Theresia Lely Un Taolin asal Kupang, ini memotret anaknya sendiri dari berbagai fase dari anaknya belum bisa jalan sampai bisa berlari.   Pesan yang disampaikan adalah cinta kasih antara anak dan orang tua.   Beda dengan pendekatan yang digunakan oleh Sally Mann yang menggunakan kamera view, Theresia memotret seperti snap dengan cepat dan spontan.

Foto terlihat diambil candid dan hanya beberapa seperti dipose.   Theresia coba menuangkan apa yang dialamai anaknya, Abraham yang sukar makan dan susah minum susu, diopname, sampai kondisi sehari-harinya di tempat tinggalnya.

Biasanya foto yang berkaitan keluarga jarang berani ditampilkan oleh para fotogafer di Indonesia, walaupun potensi untuk mendapatkan karya yang bagus dari keluarga sendiri dan potret diri lebih besar.

Hal ini disebabkan kita mengenal baik ekspresi keluarga kita dan diri kita sendiri. Hal intim, intimidasi dan keistimewaan yang coba disampaikan Theresia Lely (Lecon) berhasil dia tangkap.  Foto-fotonya akan terbit pada buku foto hasil seleksi sebagai pemenang oleh Cangkrukbukufoto dan loka  grafika, Surabaya




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline