Lihat ke Halaman Asli

Eko Irawan

Pegiat Sejarah, Sastra, Budaya dan Literasi

Seluas Samudra dari Bukit Asmara (Seri Hari Hari Puisiku #91)

Diperbarui: 3 Juli 2023   06:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri Eko Irawan seri hari Hari Puisiku #91 foto panorama bukit Asmara 2 Juli 2023 diolah dengan snapsheed dan lumii

Seluas Samudra dari Bukit Asmara
(Seri Hari Hari Puisiku #91)
Ditulis oleh eko Irawan

Hidup tak melulu susah. Juga tak melulu liburan. Semua, silih berganti, berwarna warni. Tak masalah, jalani syukuri nikmati.

Panorama Seluas Samudra dari Bukit Asmara. Lihatlah bebas, luas tak terbatas. Cara pandang seharusnya, cara pandang sesungguhnya. Berbekal asmara, bikin hidup lebih hidup.

Tak perlu debat, tak perlu selisih. Nilailah aku, seperti aku menilai mu. Nilai yang bijak, tanggapan yang adil. Bukan janji, tapi juang seiring sehati.

Bukti bicara, bukan omongan belaka. Saatnya saling terima, saling akui. Sepakat satukan biduk cinta. Cinta seluas Samudra, disaksikan Bukit Asmara.

Bukit Pantai Teluk Asmara, 2 Juli 2023
Ditulis Untuk Seri Hari Hari Puisiku 91




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline