Lihat ke Halaman Asli

hiu adam abdullah

profil pribadi

Bantu Posyandu, KKN 33 UMM Kenalkan Dagusibu

Diperbarui: 4 Februari 2020   12:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto Pribadi

Divisi kesehatan dan lingkungan KKN 33 UMM yang di bimbing oleh Amir Syarifuddin melaksanakan program kerja yang berlokasi di RW 01 dan RW 03 Curahgrinting, Kanigaran Probolinggo. Kegiatan tersebut dilakukan dengan membantu Posyandu yang ada di RW 01 dan 03 di Curahgrinting (20/1).

Serta Divisi Kesehatan dan Lingkungan KKN 33 UMM memberikan pelayanan Cek Tensi Darah Gratis terhadap masyarakat yang ada. Kegiatan yang ditujukan untuk memberikan pelayanan terhadap masyarakat dilaksanakan pertama kali pada tanggal 20 Januari. 

Kegiatan itu dilaksanakan dengan penimbangan berat badan balita, serta melakukan imunisasi terhadap batita. Kegiatan itu bertujuan untuk mengecek serta memberikan imunisasi agar dapat mendeteksi gizi anak serta memberikan perlindungan terhadap penyakit yang ada. 

Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan sosialisasi DAGUSIBU. Yaitu program kerja dari divisi Kesehatan Lingkungan KKN 33 UMM untuk memberikan informasi mengenai obat-obatan anak. Diharapkan dengan adanya sosisalisasi dari mahasiswa KKN 33 UMM dapat memberikan edukasi yang bermafaat untuk masyarakat.

Muhammad Syaifudin selaku ketua Divisi Kesehatan Lingkungan berharap dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan edukasi yang bermanfaat. Tidak hanya untuk masyarakat, namun juga mahasiswa KKN 33 UMM. Serta kesadaran akan kesehatan dari anak akan menjadi lebih diperhatikan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline