Lihat ke Halaman Asli

Erlangga AdiPratama

Universitas Muhammadiyah Malang

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang Berperan Aktif: Kampanye Bahaya Penggunaan Gadget Berlebih pada Anak MTs

Diperbarui: 10 Februari 2024   10:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

Kota Batu, Jawa Timur -- 1 Februari 2024

Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya penggunaan gadget berlebih pada anak-anak, kelompok mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang dari Program Pengabdian Masyarakat Oleh Mahasiswa (PMM) Bhaktiku Negeri mengambil inisiatif dengan menyebarkan poster informatif di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak MTs AL - Hidayah, Kelurahan Temas, Kota Batu, Jawa Timur. Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). 

Kelompok 14 gelombang 7, yang terdiri dari lima mahasiswa berdedikasi, yaitu Erlangga Adi Pratama (202210040311103), Dava Abima Wicaksono (202110140311075), Devan Ridwan (202210040311029), Bayu Dwi Adi Nugroho (202210040311073), dan Ganendra Nuraga Setiadi P (202110490311025), melaksanakan kegiatan ini di bawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan, Bapak Havidz Ageng Prakoso, S.IP, M.A.

Peningkatan penggunaan gadget di kalangan anak-anak kini menjadi perhatian serius, dan kelompok mahasiswa ini ingin memberikan informasi kepada masyarakat, khususnya orang tua dan pendidik di MTs AL - Hidayah, tentang potensi bahaya dari penggunaan gadget berlebih pada anak-anak.

Dengan poster yang jelas dan informatif, kelompok mahasiswa memberikan pemahaman tentang efek negatif penggunaan gadget berlebih pada aspek kesehatan fisik dan mental anak-anak. Selain itu, mereka juga memberikan tips dan saran untuk membantu orang tua mengelola waktu penggunaan gadget anak-anak secara sehat.

Erlangga Adi Pratama, koordinator kelompok, menjelaskan, "Kami menyadari bahwa gadget telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari, tetapi penggunaan yang berlebihan dapat berdampak buruk terutama pada anak-anak. Melalui kampanye ini, kami berharap dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat agar bisa mengelola penggunaan gadget anak-anak secara bijaksana."

Bapak Havidz Ageng Prakoso, Dosen Pembimbing Lapangan, menyoroti pentingnya peran mahasiswa dalam memberikan informasi yang bermanfaat kepada masyarakat. "Anak-anak adalah aset masa depan, dan sebagai mahasiswa, tugas kita adalah memberikan kontribusi positif untuk kesejahteraan mereka. Saya sangat bangga dengan inisiatif kelompok ini dalam kampanye pencegahan bahaya penggunaan gadget berlebih pada anak-anak," ujar beliau.

Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat, khususnya orang tua dan pendidik di MTs AL - Hidayah, dapat lebih sadar akan pentingnya pembatasan penggunaan gadget pada anak-anak demi melindungi kesehatan dan perkembangan mereka. Langkah ini sejalan dengan semangat PMM Bhaktiku Negeri Universitas Muhammadiyah Malang dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat melalui program pengabdian masyarakat.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline