Lihat ke Halaman Asli

Dinas Sosial DKI Jakarta

TERVERIFIKASI

Dinas Sosial DKI Jakarta

Waspada Pengemis Berpura-pura Buta

Diperbarui: 19 September 2017   09:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Petugas Pelayanan Pengawasan Pengendalian Sosial (P3S) Suku Dinas Sosial Jakarta Timur melakukan penjangkauan terhadap dua orang pengemis berpura-pura buta. Pengemis itu sedang beroperasi di wilayah Cakung, Jakarta Timur.

Kepala Seksi Rehabilitasi Sosial Suku Dinas Sosial Kota Admin istrasi Jakarta Timur, Haryanto mengemukakan, saat itu petugasnya sedang melakukan pengawasan di kawasan Cakung.

"Kami sedang melingkar di Cakung seperti biasanya, lalu kami melihat ada dua orang tuna netra sedang beroperasi," tandas Haryanto pada Selasa.

p3s-mengidentifikasi-pmks-2-59c08163830de020524858d3.jpg

Dua pengemis itu, katanya, memiliki tugas masing-masing untuk mengelabui warga. Satu orang berpura-pura buta, satu orang lagi menuntun temannya yang pura-pura buta itu.

p3s-mengidentifikasi-pmks-59c08152b1eb10593a7e2632.jpg

Ia melanjutkan, modus seperti ini sudah banyak dilakukan oleh pengemis untuk mendapat iba dari warga.

"Baru empat hari di Jakarta mereka sudah dapat 1,2 juta. Mereka dari Brebes. Tinggal berpindah-pindah di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur," terangnya.

hasil-mengemis-59c08167ab12ae7b9b2e93d3.jpg

Pihaknya mengimbau agar masyarakat tidak mudah tertipu dengan modus-modus yang digunakan untuk meminta-minta. Warga bisa salurkan kepeduliannya ke lembaga-lembaga resmi yang terpercaya.



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline