Lihat ke Halaman Asli

Desy Hani

TERVERIFIKASI

Happy reading

3 Cara Mengatasi "Mood Swing" dalam Dunia Percintaan

Diperbarui: 2 September 2021   22:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi mood swing yang dialami oleh seorang perempuan | sumber: butterflycounselling.com 

Mood swing, bagian dari perubahan suasana hati yang sering menyapa para penduduk bumi

Perubahan suasana hati nyatanya bisa dialami oleh semua makhluk hidup penghuni planet ini, terkhususnya manusia, dan itu sangat wajar bila terjadi. 

Berbagai macam faktor bisa menjadi alasannya, kenapa suasana hati yang dirasakan oleh seseorang bisa berubah setiap saatnya, terkesan random, namun itulah faktanya. 

Seperti halnya suasana hati yang pada awalnya terlihat good mood, namun beberapa menit ataupun beberapa jam kemudian suasana hatinya langsung berada pada level lebih dari sekedar bad mood. 

Peristiwa perubahan suasana hati ini dikenal dengan istilah mood swing.

Ilustrasi mood swing | sumber: pexels

Seketika membaca kata "swing" dan seketika itu pula langsung teringat dengan lirik lagu "swing never never give up", yang dibawakan oleh boyband Super Junior asal Negeri Ginseng. 

Akan tetapi, swing yang akan dibahas pada artikel ini akan berfokus pada perubahan suasana hati yang sedang dirasakan oleh seseorang (mood swing). 

Dilansir dari hellosehat.com bahwa mood swing merupakan perubahan suasana hati (mood) yang tampak pada diri seseorang. 

Kondisi ini biasanya ditandai dengan perubahan emosi yang merupakan reaksi tubuh terhadap lingkungan atau suatu situasi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline