Lihat ke Halaman Asli

Metta Karuna

Wiraswata

Lagi, Pasangan Capres dan Cawapres

Diperbarui: 29 Juli 2018   00:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

foto : detik.com

Rupanya setelah ke sana  tidak mendapat sambutan yang meyakinkan sebagai cawapres ,  ketua umum PKB akhirnya memutuskan bergabung di koalisi yang mendukung Jokowi. Dengan dukungan PDI Perjuangan  (109 kursi) , Partai Golkar (91 kursi), PPP (39 kursi), Nasdem (35 kursi) , Hanura (16 kursi)  - 280 kursi ditambah PKB 47 kursi ,  semakin mantaplah posisi Jokowi sebagai capres 2019 - 2024.

Namun,  Jokowi tetap belum mengumumkan cawapresnya ,  ada apa gerangan ?

Layaknya permainan bridge,  Jokowi pasti menyimpan sebuah kartu troef ? !

Kartu troef berupa nama cawapres....

Nama nama yang beredar sebagai cawapres mencapai belasan !  Akhirnya mengerucut menjadi beberapa nama?  Tanpa basa basi seperti Jokowi , kita sebut saja , 1. Airlangga Hartanto, 2.  Moeldoko , 3. Ma`ruf Amin , 4. Romahurmuzzy , 5. Sri Mulyani , 6. Susi Pudjiastuti .

Pilihan pertama adalah cawapres dari kalangan partai.  Siapapun yang dipilih Jokowi akan membuat kecewa partai lainnya karena cawapres Jokowi berpeluang besar menjadi capres 2024 - 2029. 

Pilihan kedua adalah cawapres dari kalangan purnawirawan TNI maupun kepolisian . Tidak masalah sih tetapi partai partai lebih suka cawapres dari kalangan sipil ?  Termasuk presiden incumbent sendiri.

Pilihan ketiga adalah cawapres dari kalangan profesional tanpa partai .  Menarik sekali karena ada 2 kandidat yang cukup populer ,  yaitu Sri Mulyani dan Susi Pudjiastuti yang baru saja mendapatkan ijazah persamaan SMA. 

Siapa nama cawapresnya pasti sudah diputuskan oleh Jokowi , yang pasti bukan Mbok Sabar.

Sebelum ikut pemilihan umum dengan hak menyoblos ,  aku ingin mengajukan seorang calon wakil presiden sebagai pendamping Jokowi.  Seorang kampung(an) seperti Jokowi . Seorang pekerja keras tanpa pamrih.  Orang yang rendah hari seperti Jokowi . Jujur ,  berdedikasi dan berprestasi .  Silahkan coblos ya




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline