Lihat ke Halaman Asli

Desi Fatimah

Seseorang yang sederhana yang mempunyai mimpi sekolah di Korea

Pentingnya Quiz dalam Menciptakan Pembelajaran yang Excellent di SDN 1 Bumirejo

Diperbarui: 25 Januari 2022   21:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pentingnya Quiz dalam Menciptakan Pembelajaran yang Excellent di SDN 1 Bumirejo

Jika ditanya bagaimana efektifitas pembelajaran di masa pandemi? Hampir semua orang tua maupun pelajar akan menjawab, siswa hanya diberi tugas oleh guru dan setelahnya dikumpulkan tanpa guru tersebut menjelaskan materi terkait soal yang diberikan. Tunggu dulu, hal tersebut tidak berlaku di perkotaan. Iya, benar sekali, kasus ini biasanya terjadi di daerah pedesaan. Mengapa? Bisa dilihat secara mata telanjang bahwa daerah pedesaan sangat dibatasi oleh alamnya sendiri. Maksudnya bagaimana?

Jadi, sudah kita ketahui bahwa pedesaan adalah alam yang asri, dimana masih banyak pepohonan rindang, sungai, sawah, pegunungan, yang sekiranya hal ini memang patut disyukuri, namun disamping itu, terdapat kekurangan yaitu rendahnya sistem pembangunan oleh pemerintah sehingga segala kebutuhan yang dirasa penting sebagai pengiring kehidupan di desa menjadi terhambat, seperti halnya dalam bidang pendidikan, akses internet yang minim bahkan tidak ada, sulitnya akses jalan, peralatan pembelajaran sekolah yang sangat minim. Terlebih, tingkat motivasi siswa yang sangat kurang dalam hal pengetahuan membuat kondisi pembelajaran di masa pandemi semakin ambruk.

Pembelajaran yang excellent bukan berarti pembelajaran yang mengharuskan semua siswa dalam satu kelas bisa mengerjakan suatu soal, tetapi pembelajaran akan dikatakan excellent jika semua siswa baik yang pintar, sedang, maupun yang bodoh, mau mengangkat tangannya untuk bertanya apa yang membuat dia penasaran atau ingin tahu lebih jauh tentang materi yang baru saja diajarkan oleh guru. Siswa yang kritis, isi pikirannya akan dipenuhi misteri berupa pertanyaan sebab-akibat. Semakin siswa berpikir kritis akan menciptakan suasana pembelajaran yang kompetitif, berdiskusi (saling bertukar pendapat), membuat siswa berpikir dengan menganalis terlebih dahulu masalah yang ada sebelum bertindak, yang impactnya pembelajaran akan lebih friendly dan menyenangkan. Untuk itu, dibutuhkan pengadaan QUIZ setelah pembelajaran selesai dengan materi yang diujikan berupa pelajaran yang baru saja diterangkan guru, tujuannya untuk menguji sampai mana siswa menyerap ilmu yang diberikan oleh guru dan tentunya menciptakan pembelajaran yang excellent sekaligus pembelajaran yang aktif.

Sejak Maret 2020, kita tahu bahwa virus corona merebak di seluruh dunia tidak terkecuali Indonesia. Saat itu, kita sebagai masyarakat maupun pihak pemerintah belum siap menanggulangi wabah virus tersebut. Hal ini berdampak hampir pada semua sektor, terutama sektor pendidikan. Kondisi yang berujung pada dunia maya membuat bingung seluruh pengajar di Indonesia dalam menetapkan metode pembelajaran yang berujung pada solusi WhatsApp. Saat itu, pembelajaran menganut sistem daring by WhatsApp. Seiring berjalannya waktu, mulailah mucul platform-platform dunia virtual seperti zoom dan gmeet sebagai sarana pertemuan tatap muka antara pengajar dan siswa. Sistem pembelajaran ini menciptakan rasa kehaluan pembelajaran pada siswa yang berlangsung 1 tahun 4 bulan. Hal ini berdampak pada pembentukan pola pikir siswa yang cenderung menjadi lambat dan menciptakan sifat pemalas.

Pentingnya Quiz dalam Menciptakan Pembelajaran yang Excellent di SDN 1 Bumirejo

Penerapaan QUIZ sangatlah cocok untuk me-refresh pola pikir dan menciptakan semangat siswa dalam menekuni pelajaran yang dirasa sulit, siswa juga akan terpacu untuk lebih giat belajar dan bertanya kepada guru jika ada yang belum dipahami. Selain itu, manfaat penting dari penerapan QUIZ ini adalah menciptakan suasana pembelajaran yang kompetitif.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline