Lihat ke Halaman Asli

Dania

semangat

Cara Mengelola Keuangan dengan Tiap Hari Harus Ada Pemasukan Tambahan

Diperbarui: 9 Oktober 2021   08:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

Keribetan mengatur uang yang kita terima tiap bulan dari gaji yang kita peroleh , ini tentunya yang paling berperan adalah ibu rumah tangga, hampir setiap hari saya selalu berurusan dengan ibu ibu dan saya tentunya dapat melihat bagaimana mereka membelanjakan uangnya dari yang bisa saya amati saya dapat menarik satu kesimpulan bagaimana mengatur atau mengelola keuangan dengan baik agar di akhir bulan tetap masih tersisa uang dan bagusnya dari sisa uang tersebut dapat di tabung.

Langkah yang saya ambil jika sudah menerima gajian

1. Memilah antara kebutuhan yang mendesak harus diselesaikan pada awal bulan, saya ambil contoh saya akan langsung sisihkan uang untuk membayar beberapa ansuran.

2. Untuk biaya anak sekolah, yaitu uang kuliah anak saya yang tentunya akan kita bayar tiap satu semester 6 bulan sekali saya akan buat tabungan khusus contoh jika 1 semester 6 juta saya akan tabung 1 juta khusus untuk tabungan uang semester tersebut dan ini sudah saya pisahkan di buku tabungan khusus di salah satu bank, dan buku tabungan ini akan saya simpan di laci meja kerja saya dan terkunci. Tabungan yang seperti ini merupakan prioritas, karena saya menganggap seperti cicilan dan jika saya tidak tabung uang ini tiap bulan saya selalu membayangkan deb colector akan memukul saya, jadi tabunagn seperti ini keharusan bagi saya.

3. Uang saku dan ongkos transport untuk sekolah dan kuliah anak juga sudah saya sisihkan, karena saya berprinsip ini harus .

Setelah semua biaya yang saya kelompokkan sebagai prioritas di keluarga saya, maka sisa uang yang ada akan saya atur untuk kebutuhan makan , minum, sandang, kondangan, sedekah yang semua sudah saya catat. Bagaimana saya mengatur uang yang tersisa ini, saya akan melakukan, dengan cara  mengelompokkan jadi menjadi beberapa kelompok 

1. Bahan kebutuhan pokok utama yang harus di beli tiap bulan contoh beras, gula,minyak sayur,teh,kecap,susu ,kopi ,nah ini saya kelompokkan kebutuhan utama karena harus ada setiap hari, kebutuhan ini biasanya sama tiap bulan dengan jumlah anggota keluarga yang tetap sama tiap bulan.

2. Kebutuhan pokok penunjang untuk makanan sehari  hari, seperti ayam,ikan ,daging  dan sayur sayuran saya akan atur dari sisa uang yang ada dan akan saya kelompokkan menjadi 4 bagian , karena saya akan belanja satu minggu satu kali jadi belanja mingguan . 

3. Kebutuhan biaya akan kondangan , beli pakaian dan sedekah akan saya sisihkan dari jatah uang belanja saya yang tadi saya kategorikan pada bagian 2 ( kebutuhan pokok penunjang ) ,saya akan selalu mencari trik untuk masih tetap dapat menyisakan uang belanja yang saya bagi 4 bagian untuk 4 minggu dalam satu bulan ini

Kelompok dari pembagian keuangan tiap bulan sudah saya buat dan saya tentukan sudah membayar beberapa hal seperti yang saya uraikan di atas yaitu beberapa angsuran, tabungan iuran kuliah anak, uang saku dan transport anak sekolah dan kuliah, serta kebutuhan makanan sehari hari yang uangnya sudah saya sisihkan 4 bagian tadi untuk belanja satu minggu. Saya juga mengatakan saya masih tetap dapat menghemat dari uang belanja makanan per minggu tersebut , mungkin teman teman bertanya apa yang saya lakukan untuk menghemat belanja makanan minuman untuk satu minggu ini . Yang dilakukan adalah

1. Membuat menu makanan untuk satu minggu, menyesuaikan dengan uang yang ada dan menu ini saya atur tetap enak,sehat dan bergizi dan tentunya tidak perlu biaya yang mahal, contohnya tahu sambal udang balado,sayur bening, pepaya, ini menu untuk satu hari,besoknya ikan patin gulai santan kuning dan sayur tumisan sawi hijau ,sambal dan pisang..

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline