Lihat ke Halaman Asli

Chairil Anwar B.

Pekerja Kasar

Peringatan Pertama dari Kompasiana

Diperbarui: 27 Desember 2022   18:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Sekitar setengah jam sesudah saya mengunggah tulisan berjudul "Saya dan Hunter X Hunter," Kompasiana mengirim pesan singkat yang dapat diringkas dalam satu kata; "Peringatan!"

Semua berawal ketika saya mendapat kabar bahwa komik Hunter X Hunter tidak ditayangkan lagi mulai pekan depan -- awal Januari 2023 -- karena kondisi Yoshihiro Togashi, si pengarang, sedang tidak baik-baik saja. Saya kecewa. Tapi begitulah musibah; ia bisa datang kapan saja dan kepada siapa saja dan dari tempat-tempat mana saja.

Menanggapi kabar itu, saya menulis kenangan saya bersama Hunter X Hunter sejak bertahun-tahun lalu. Saya juga melampirkan gambar (screenshot) halaman terakhir komik tersebut, chapter 400, dengan tujuan untuk memperkuat tulisan saya. Sialnya, screenshot itulah yang membuat saya mendapat peringatan.

Pada saat yang sama, saya merasa Kompasiana seperti teman baik sebab ia mengingatkan ketika saya melakukan kesalahan. Rasanya, sulit bagi saya menemukan teman yang setulus Kompasiana. Lebih dari itu, saya juga yakin bahwa ia tidak ingin saya mendapat masalah klaim hak cipta, yang secara tertulis berada di luar tanggung jawabnya.

Sebagai solusi, ia menghapus gambar screenshot tadi dan menggantinya dengan gambar lain yang tak kalah menarik -- setidaknya menurut saya gambar itu bagus. Ia juga menyarankan, dalam pesan singkat itu, agar saya memasukkan keterangan yang disertai simbol 'i' pada gambar yang saya unggah. Dengan cara itu gambar tersebut akan terverifikasi dan orang lain tidak bisa mengambilnya tampa rasa khawatir terkena klaim hak cipta.

Itu saran yang bagus dari sebuah sistem.

Selain teguran, Kompasiana tidak mengambil tindakan apapun yang berpotensi merusak hubungan kami, misalnya menghapus akun saya. Karena itu, sekali lagi, dari lubuk hati yang terdalam di antara yang terdalam, saya mengucapkan "Terima kasih" kepada Kompasiana. Semoga saya tidak mengulangi kesalahan yang sama.

Untuk selanjutnya, saya pikir akan lebih baik kalau saya tidak memasukkan gambar apapun sebab Kompasiana sendiri akan menambahkan secara otomatis -- toh, tulisan-tulisan saya juga tidak membahas isu-isu besar yang perlu diperkuat dengan gambar 'unik' sebagai daya tarik atas judul tulisan itu sendiri.

Tetapi jumlah view untuk tulisan "Saya dan Hunter X Hunter" lumayan banyak, melebihi tulisan-tulisan saya sebelumnya, membuat saya berpikir untuk menulis anime saja. (Terima kasih Kompasiana -- selanjutnya saya akan lebih berhati-hati).***




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline