Lihat ke Halaman Asli

Swarna

mengetik 😊

Puisi | Berlalu

Diperbarui: 4 Juli 2019   02:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Ia merasa jadi wanita paling berbahagia
Suami sehat dengan anak yang banyak
Pertengkaran keluarga sepertinya tak masuk dalam kamus bahasa
Hanya ada tawa, tangisan terkadang terdengar karena anak rebutan mainan

Lalu, mengapa hati ini masih resah?
Adakah perjalanan hidup yang salah?
Jika semua ada, lengkap dengan seluruh isinya
Bangun pagi, banyak tawa berseri mengelilingi

Apa yang salah?
Mungkinkah perhatian yang terbelah
Atau malam berlaku hingga jengah
Kemudian hadir cerita demi cerita
Mengukir hayalan di atas hayalan
Melukis tawa memeluk bahagia

Sebuah episode isengkah?
Atau warna pada gurauan fatamorgana?
Bila kebersamaan hilang atas nama sebuah bilangan
Kapan penjumlahan dan pengurangan bertoleransi dengan pembagian?

TM, 04 Juli 2019

swarnahati




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline