Lihat ke Halaman Asli

Bang Auky

KBC 54|Kompasianer Brebes Jateng| Golet Jeneng Disit Mengko Jenang Teka Dewek

Binendrang Sebuah Langkah Keprihatinan dan Kepedulian Seni Sunda di Tanah Jawa

Diperbarui: 24 September 2021   22:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. Kunta

Bantarkawung merupakan salah satu dari tujuh kecamatan di Kabupaten Brebes yang berbahasa ibu Sunda. Seni dan budaya Sunda sangat melekat erat dalam kehidupan masyarakat sehari-hari walaupun secara geografis berada di Jawa Tengah yang kental dengan kebudayaan Jawa. 

Namun sejak adanya kebijakan Gubernur Jawa Tengah yang menghapus pelajaran Bahasa Sunda di bangku SD dan SMP menjadi satu keprihatinan dikalangan sesepuh masyarakat. 

Dok. Kunta

Rasa prihatin dan peduli pada seni dan budaya Sunda menggugah semangat pemuda Kunta Anjana (27) membuat Sanggar Binendrang pada 18 September 2011 yang fokus pada bidang tari, vokal dan musik Sunda. 

Warga Jipang, Bantarkawung tidak ingin generasi tidak mengenal seni dan budaya Sunda. Binendrang diartikan Keramaian dan kebahagiaan yang bisa diartikan kebahagiaan menyambut semangat baru untuk melestarikan seni dan budaya Sunda di tanah Jawa. 

Dok. Kunta

Binendrang juga merupakan Ibing Rahwana saat Naik Panggung. Bunyi gamelan yang rancak dan penuh semangat menggambarkan sikap optimis,  semangat dan percaya diri. Menurut salah satu dalang kebanggaan masyarakat Brebes Ki Dalang  Sudarya, Binendrang merupakan sikap siap para prajurit untuk berperang. Dalam dunia tari, Binendrang merupakan sebuah gambaran untuk menampilkan tarian yang terbaik.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline