Lihat ke Halaman Asli

Bagas Fajarudin

cancer's boy

Pantai Balongan Kragan Rembang

Diperbarui: 10 November 2019   17:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Pantai balongan merupakan pantai yang sangat indah serta menarik untuk dilihat bagi para wisatawan yang datang ke pantai ini, pantai balongan terletak di Desa Balongmulyo Kecamatan Kragan Kabupaten Rembang, kurang lebih 30 Km arah timur dari Kota Rembang atau lebih kurang 15 Km dari perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Konsep yang ditawarkan adalah kenyamanan bagi para pengunjung dengan ditanamnya lebih kurang seribu pohon cemara dan puluhan gazebo untuk memanjakan para pengunjung.

Untuk tiket masuk dipantai balongan sangat terjangkau sekali yaitu hanya Rp.5000 saja. Tempat wisata ini pun dilengkapi dengan berbagai fasilitas, mulai dari spot foto, parkir, gazebo, mainan anak-anak, serta tempat makan yang berada disepanjang pantai dengan menawarkan berbagai menu. Salah satu menu yang banyak disukai pengunjung adalah rujak petis. Tidak seperti rujak petis pada umumnya, akan tetapi rujak ini disesuaikan dengan menu lokal di daerah tersebut.

Biasanya pantai tersebut digunakan untuk komunitas atau pertemuan -- pertemuan sekolah dengan nuansa berada dialam terbuka. Bahkan setiap hari besar seperti Idul Fitri banyak pengunjung dari luar kota maupun dari luar propinsi yang datang untuk menikmati sejuknya angin laut di bawah pohon cemara ini.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline