Lihat ke Halaman Asli

Kepemimpinan

Diperbarui: 31 Agustus 2023   06:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Kepemimpinan adalah skill suatu individu untuk mengatur atau mengarahkan kelompok secara sistematis. Salah satu karakter yang harus dimiliki adalah kepemimpinan. Hal yang paling penting yaitu, setiap individu minimal harus bisa memimpin dirinya sendiri.

Tentang menjadi pemimpin, Bagaimana semua aspek yang dipimpin merasa nyaman. Setiap individu memilki gaya kepemimpinan yang berbeda-beda. Setiap gaya kepemimpinan yang di ambil memiliki dampak positif dan negatif terhadap organisasi yang dipimpin. Terdapat lima jenis kepemimpinan, yaitu :

  • Otoriter : gaya kepemimpinan yang absolut dan menginginkan semua anggotanya patuh tanpa syarat kepada pemimpin dan pemerintahannya.
  • Demokratis : memberikan kebebasan orang-orang untuk berpikir dalam pengembangan suatu organisasi.
  • Transformasi : dimana pemimpin berambisi selalu ingin ada perubahan dan selalu membuat hal-hal yang baru.
  • Transaksional : model manajerial yang menghargai motivasi diri dan menegur kinerja yang kurang baik dan cenderung menekankan hasil.
  • Delegatif : lebih cenderung membiarkan anggotanya untuk mengembangkan pola pikir mereka dalam menjalankan organisasi.

Selanjutnya, menjadi seorang pemimpin juga harus memiliki empat karakter pemimpin yang harus dimiliki sebagai muslim. Empat karakter itu adalah shiddiq (jujur), tabligh (menyampaikan), amanah (dapat dipercaya), dan fathonah (cerdas).

Pemimpin harus memiliki sikap aktif, edukatif, produktif, kooperatif, dan peka terhadap keadaan sekitar.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline