Lihat ke Halaman Asli

Camari

Kemping Pembinaan Mental

Wakil Bupati Flores Timur Natal di Dua Desa

Diperbarui: 11 Januari 2019   18:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Wakil bupati Flores Timur Agustinus Payong Boli (Bung AB) merayakan Natal bersama di dua desa yakni Desa Waibao (Riangpuho) dan desa Nusa Nipa (Riangkroko) Selasa, 25/12/2018. 

Merayakan Natal bersama dengan masyarakat adalah program kerja dari pemerintah daerah Flores Timur. Pemda mendukung penuh kegiatan kerohanian seperti ini, karena hal ini sangat positif untuk lebih meningkatkan keimanan dan keagamaan. Dalam sambutanya Bung AB mengucapkan selamat hari Natal kepada seluruh masyarakat dan menyatakan apresiasi kepada umat dan petugas liturgi. 

Pemerintahan Flores Timur yang dipimpin oleh Bupati Antonius Gege Hadjon dan wakil Bupati Agustinus Payong Boli adalah pemimpin muda yang selalu ada di tengah-tengah masyarakat.

Selain merayakan hari kelahiran Sang juru selamat, pemerintah daerah membuka forum diskusi untuk bersama sama membedah, meneliti persoalan dan kendala yang dihadapi oleh masyarakat. Adapun hal-hal yang didiskusikan yakni masalah listrik dan air minum di desa Waibao serta pembangunan infrastruktur jalan raya ke desa Nusa Nipa.

Sementara itu pada hari yang sama, Bupati Anton Hadjon merayakan Natal bersama dengan menggelar acara open house di rumah jabatan 1. Selain bersilaturahmi dengan masyarakat tentunya ada diskusi terkait pembangunan, pemberdayaan dan kebutuhan masyarakat yang menjadi lokus utama.

Valentinus Waton selaku tokoh umat sekaligus anggota Agupena Flores Timur pada kesempatan ini mengatakan bahwa dengan Natal kita harus membawa perubahan dalam hidup, mari kita jadikan Natal sebagai sumber inspirasi untuk membantu pemerintah dalam mensukseskan pembangunan. (Att)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline