Lihat ke Halaman Asli

Mari Berwisata Kesasar!!

Diperbarui: 24 Juni 2015   18:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kalau ada rekan-rekan selalu pusing memilih alternatif wisata akhir tahun, persiapan dimatangkan yang ada malah rencana itu gagal total karena tiba-tiba ada kegiatan mendesak yang datang tanpa izin yang memang mendesak sebenar-benarnya mendesak (mendesak bangetlah pokoknya) pasti suasana hati kacau balau dan langsung sensian.

Kalau ada rekan-rekan yang sibuknya minta ampun, stress saat kerja, tidak awal tahun, tidak akhir tahun tetap sama saja. hidup adalah perubahan tiap detik. Kalau ada rekan mahasiswa yang tugas numpuk jenuh dan hampir mati karena gila..

Kalau anda siapapun itu bingung mencari alternatif liburan, kehilangan waktu senggang, streess karena tidak punya pacar dan merasa hidup hanya tinggal hari ...

Mari kawan-kawan ikuti refreshing ala saya, penemuan baru.. "WISATA KESASAR"

pola wisata ini saya rasakan dulu waktu masih sibuk (Banget) kuliah, suatu saat saya disuruh antar undangan seminar dari senior saya di salah satu rumah dosen dengan mengendarai motor. namun ditengah jalan motor saya mogok dan terpaksa saya naik angkot mengingat amanah senior buat maba itu beratnya seperti presiden yang disumpah MPR

Rumah dosen yang jauh dengan alamat yang tidak jelas membuat perjalanan saya menjadi nyasar, saya harus naik turun angkot dan berjalan kaki menyusuri kota. awalnya perjalanan itu begitu menyiksa, namun ditengah jalan saya merasa nyaman, banyak hal-hal baru yang saya rasakan, saya merasa merdeka dan hal-hal baru itu menjadi sangat menarik, saya mendapatkan pelajaran berharga dari tukang becak wanita di daerah Tallo yang tidak malu menjalankan becaknya meski dia wanita.

saya juga sempat melihat aksi pencopet dari kerumunan penjual obat, minum es manis yang harga 500an, makan manisan rambutan yang terakhir kali saya makan sewaktu SD, ketemu anak-anak kecil yang lari nguber layang-layang kepa' di daerah barayya.  dan masih banyak lagi.

luar biasa, pengalaman dan inspirasi yang saya peroleh datang dari kegiatan "kesasar" dengan modal cekak saya bisa merekam banyak hikmah

jika dengan berwisata dan refreshing, kualitas kemanusiaan kita bisa meningkat, mari berwisata kesasar di satu titik di kota anda yang belum pernah anda kunjungi! dengan modal cekak dan sejuta Inspirasi

SAlam

Alvian AMar




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline