Lihat ke Halaman Asli

Analgin Ginting

Penulis dan Motivator Level 5

Tahun 2017 adalah Tahun Prestasi Marga Ginting

Diperbarui: 28 Desember 2017   17:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Elia Massa Manik Menemani dan Mengiringi Presiden Jokowi.Sumber Foto: http://www.obsessionnews.com

Tak bisa dipungkiri bahwa Tahun 2017 yang sebentar lagi akan kita tinggalkan merupakan tahun prestasi dan/atau promosi bagi Marga Ginting di Suku Batak Karo.  Mengapa tahun prestasi untuk Ginting Mergana, karena minimal ada 3 orang bermarga Ginting yang mendapat prestasi dan promosi spektakuler pada tahun 2017 ini.  Dibandingkan dengan marga  yang lain, maka kelompok marga Ginting ini lah yang paling menyolok prestasinya dibandingkan marga marga lain pada tahun 2017.

Mungkin pada tahun tahun sebelumnya  marga yang lain seperti Karo Karo, Sembiring, Tarigan dan Perangin-anginlah yang paling banyak berprestasi, namun pada tahun 2017 ini kami melihat tahun milik Ginting Mergana. 

Mari lah kita buktinya sat persatu.

Yang pertama  terjadi pada bulan Maret 2017 Elia Massa Ginting Manik dipromosikan menjadi Direktur Utama Pertamina. Pengangkatan  Ginting Manik Mergana ini merupakan yag pertama bagi Pertamina, sebagai BUMN terbesar di republik ini dipimpin oleh Orang Batak yang beragama Kristen Protestan.

Elia Massa Manik setelah menduduki jabatan Direktur Utama meraih prestasi prestasi yang sangat spektakuler.  Dibawah kepemimpinan beliaulah, harga minyak atau Bahan Bakar di Propinsi Papua sama dengan harga minyak atau bahan bakar di daerah manapun di Indonesia ini. Dengan tepat dan kepala dingin, Elia Massa berhasil mewujudkan janji Presiden Jokowi menciptakan keadilan bagi masyarakat Papua.

Disamping prestasi itu masih banyak prestasi yang berhasil diraih oleh Elia Massa Manik, baik prestasi prestasi internal maupun prestasi yang bisa dirasakan manfaatnya bagi seluruh Bangsa. Secara internal barangkali Elia Massa lah yang menjadi Dirut Pertamina yang pertama behasil merombak lebih kurang 15 jabatan dalam 3 bulan kepemimpinannya.  Elia Massa dikenal sebagai pimpinan yang sangat menjungjung tinggi integritas dalam bekerja.  Sehingga pada tahun 2017 ini beliau ditetapkan sebagai CEO terbaik dikalangan Perusahaan BUMN. 

Bukti yang kedua adalah dipromosikannya Kolonel Musa Ginting menjadi Brigadir Jenderal Polisi, Jenderal berbintang satu.  Musa Ginting selama lebih kurang 3  tahun telah menjabat sebagai Wakil Kepala Polisi Propinsi Maluku.  Pada  bulan Juni 2017, beliau mendapat kenaikan pangkat menjadi Jenderal Polisi berbintang 1.  

Begitu beliau mendapat promosi menjadi jenderal, maka posisi nya sebagai Wakapolda Maluku pun segera diganti, dan saat ini Brigjen Musa Ginting   menjadi tenaga widyaswara di Lemdikpol (lembaga Pendidikan Polisi).  Brigjen Polisi Musa Ginting Munthe ini kita harapkan dipercaya menduduki jabatan yang lebih strategis pada tahun 2018 nanti. 

Brigjen Pol Musa Ginting Munthe medapat ucapan selamat dari Jenderal Tito Karnavian. Sumber Sipayo.com

Contoh atau bukti yang ketiga adalah dipromosikannya Pt Kol dr Alexander K Ginting Suka menjadi Brigjen TNI dan jabatannya pun segera digeser ke atas, dari tadinya dokter kepresidenan di RSPAD Gatot Subroto Jakarta, menjadi staf khusus Kepala Staf Angkatan Darat. 

Brigjen Alex, karena keahlian dan integritasnya dipercaya menjadi bagian dari RI 1, atau dokter keprisedanan selama lebih kurang 10 tahun terakhir. Suatu kepercayaan yang amat tinggi diberikan kepada dokter dan pertua yang sangat rendah hati ini.  Sangat mencintai GBKP dan kemanusiaan, dan dengan keahlian nya sebagian dokter spesialis paru dan diafragma banyak tokoh nasional yang pernah merasakan therapy tangan dinginnya. 

Dalam ibadah ucapan syukur atas promosinya menjadi Jenderal  yang penulis ikuti tersirat dalam sambutan atasannya bahwa Brigjen Alex selalu menjadi tulang puggung Indonesia dalam kerja sama Internasional.  Beliau lah yang selalu dipercaya untuk membuat atau menyusun makalah atau naskah pidato pimpinannya, dan beliau juga selalu diikutkan atau dipercaya sebagai pimpinan jika ada kerja sama kesehatan militer dengan manca negara.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline