Lihat ke Halaman Asli

Aji NajiullahThaib

Pekerja Seni

Penghargaan untuk Diskotik Colosseum Dibatalkan

Diperbarui: 17 Desember 2019   18:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: doc. Pribadi

Beberapa hari yang lalu saya dikirimkan foto tanda penghargaan untuk Diskotik Colosseum dari Pemprov DKI Jakarta. Awalnya saya tidak terlalu peduli dengan persoalan itu, tapi setelah anak saya cerita tentang kondisi Diskotik tersebut yang sebenarnya, saya mulai tertarik untuk mengetahuinya.

Menurut anak saya, Diskotik tersebut tidak ada pantas-pantasnya untuk menerima penghargaan, karena didalamnya sarana bagi orang-orang mengumbar segala bentuk syahwat, mulai yang dari mabuk minuman sampai mabuk karena obat-obatan terlarang.

Yang terungkap lainnya dari kondisi sebenarnya di Diskotik Colosseum tersebut, adanya prostitusi  terselubung. Adakah pantas tempat seperti itu menerima penghargaan Adikarya Wisata 2019? Apa yang mendasari pemberian penghargaan tersebut.?

Tak urung pemberian penghargaan tersebut menuai berbagai protes dari elemen masyarakat, terakhir dikabarkan Pemprov DKI Jakarta mencabut penghargaan tersebut, dan gubernur Anies Baswedan tidak merasa merekomendasian pemberian penghargaan pada Diskotik Colosseum, lantas atas inisiatif siapa penghargaan itu diberikan.?

Sementara, piagam penghargaan tersebut ditanda tangani oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Itupun sudah disangkal juga, bahwa tanda tangan yang tertera dipiagam hasil cetakan.

Argumentasi ini bisa dibenarkan, karena memang ada yang melakukan hal seperti itu, tapi bagi seorang kepala daerah harusnya sangat riskan membiarkan tanda tangannya ikut tercetak saat piagam tersebut dibuatnya, karena berpeluang besar untuk disalahgunakan.

Apakah seorang Anies Baswedan membiarkan hal seperti itu terjadi.? Kecil sekali kemungkinanannya Anies bisa seceroboh itu. Sebagai seorang kepala daerah yang 'Smart' Anies tidak mungkin mau melakukan kesalahan seperti itu.

Tapi pada kenyataannya, kesalahan itu sudah terjadi. Sebuah Club yang tidak layak menerima penghargaan Adikarya Wisata 2019, menjadi penerima penghargaan tersebut, dan Anies Baswedan sudah buang badan, tidak merasa memberikan penghargaan tersebut.

Haruskah sebagai seorang pemimpin selalu melimpahkan setiap kesalahan kepada bawahannya? Jelas tidak, banyak pemimpin malah menanggap kesalahan bawahan adalah kesalahannya, dan merupakan tanggung jawabnya. Itulah sebuah resiko menjadi seorang pemimpin.

Kalau saya ada diposisi Anies, saya akan pikul semua kesalahan tersebut, menerima berbagai hujatan masyarakat sebagai konskuensi saya yang kurang cermat dalam mengawasi setiap tugas dan tanggung jawab bawahan saya.

Karena biar bagaimana pun, kesalahan seorang bawahan dalam melaksanakan tugasnya, tidak terlepas dari pengawasan saya sebagai pemimpin, dan saya harus siap menerima resiko terberat sekalipun dari kesalahan tersebut.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline