Lihat ke Halaman Asli

Rokok dan Kelalaian Pengguna, Penyebab Ledakan Dahsyat Blitar

Diperbarui: 22 Februari 2023   20:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar diambil dari: Universitas Muhammadiyah Surabaya

Baru baru ini warga Blitar terkena musibah yang cukup dahsyat dan memakan beberapa korban yang mengenaskan, salah satu rumah perakit petasan yang sudah berjalan cukup lama meledakan 500kg petasan secara bersamaan, sehingga memakan banyak korban baik yang luka ringan, berat, hingga tewas dengan keadaan mengenaskan lantaran tubuh korban hancur membuat puing-puing tubuh bersatu dengan puing kebakaran tersebut, diduga bahwa penyebabnya lagi dan lagi adalah rokok. Sering kita temui bahwa rokok sangat sering menjadi penyebab kebakaran, selain menyebabkan gangguan kesehatan pada pengguna dan masyarakat sekitar yang terkena asapnya, potongan rokok yang masih menyala juga dapat membuat kecelakaan yang cukup fatal bagi masyarakat sekitar.

Namun, tidakah ada upaya pemerintah dalam menanggulangi rokok ini? Sepertinya tentu tidak, mengapa demikian? Karena kecelakaan seperti itu sebetulnya kelalaian pengguna, jika pengguna dapat merokok ditempat yang seharusnya dan tidak menaruh sembarangan potongan rokok menyala tersebut tentu hal-hal semacam ini dapat diminimalisir. Pabrik rokok tak bisa ditutup lantaran telah menjadi perusahaan dengan sumber penghasilan terbanyak di tanah air sehingga dapat membuka banyak lapangan pekerjaan, dan banyaknya masyarakat yang telah kecanduan terhadap rokok. Ada beberapa pertimbangan jika pabrik rokok ditutup, salah satunya terhadap angka pengangguran di tanah air yang akan semakin meningkat, kecuali pemerintah memang memiliki solusi terbaik akan hal itu.

Oleh karenanya bijaklah dalam menggunakan benda tersebut, benda yang sudah jelas selain menyebabkan gangguan kesehatan juga menjadi penyebab keresahan masyarakat, merokoklah ditempat dan situasi yang baik dimana memang tempatnya merokok, kejadian yang menimpa warga Blitar, Jawa Timur semoga bisa menjadi bahan evaluasi bagi kita semua dan sebagai pembelajaran untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan bekerja, juga kehati-hatian. Bagi keluarga korban semoga senantiasa diberikan kesabaran dan ketabahan, dan korban yang tewas semoga di tempatkan di sisi terbaik sang khaliq.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline