Lihat ke Halaman Asli

Salwa Andini Lolos Seleksi PON, Kadiskepora Suharto Merasa Bangga

Diperbarui: 18 Februari 2019   22:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Pangkalpinang - Salwa Andini atlet menembak Perbakin Babel berhasil lolos seleksi PON dengan skor nilai 604.4 dalam 60 tembakan. keberhasilan Salwa Andini tak luput dari binaan dan kerja keras sang pelatih Suharto.

Alhamdulilah, saat ini sudah ada tiga orang atlet menembak Perbakin Babel yang telah lolos seleksi PON, jelas Kepala dinas kepemudaan dan olahraga provinsi Babel Suharto yang juga selaku pelatih Anggit shooting club kabupaten Bangka, senin (19/02/2019) di Pangkalpinang.

"Setelah mengikuti kejurnas pangdam cup yang diadakan pada tanggal 15 hingga 20  februari 2019 di jakarta, Salwa Andini lolos seleksi PON pada kategori Iven rifle metch", ujarnya dengan rasa bangga.

Semenjak dari awal Kadiskepora Suharto  merasa yakin bahwa Salwa Andini punya potensi sebagai atlet menembak yang baik, terbukti, setelah berhasil menjadi juara pertama kejuaraan menembak kategori Iven riflle metch Porprov V 2018 di Bangka Tengah, kini Salwa Andini berhasil lolos seleksi PON.

Ditambahkannya, besok tanggal 20 februari atlet ASC Perbakin Babel masih ada beberapa atlet yang akan mengikuti kejuaraan pada Iven mix. Ia berharap semoga para atlet binaannya dapat meningkatkan ranking, dengan meningkatnya ranking, menurutnya nanti akan  mudah memetakan kekuataan menghadapi PON 2020 mendatang.

"Dengan modal aturan yang  kita berikan, sehingga atlet tersebut bisa menembak dengan baik dan mudah"an dapat bertambahnya atlet menembak yang lolos seleksi PON", ungkapnya.

Kadiskepora Suharto merasa lega, pasalnya target yang diinginkan gubernur Babel Erzaldi Rosman bahwa pada saat pon 2020 mendatang Babel harus menurunkan minimal dua orang atlet menembak putri, terwujud, dengan lolosnya Salwa Andini  kini Babel memiliki dua orang atlet menembak putri yang akan mengikuti PON 2020 yakni Tria Marlina dan Salwa andini.

"anak-anak atlet menembak semakin bersemangat, apalagi pak gubernur menjanjikan apabila atlet dapat berprestasi dan membela Babel saat PON dan mengharumkan nama Babel, maka akan diberikan beasiswa kuliah", ujarnya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline