Mohon tunggu...
Alvin Falaq Ardianto
Alvin Falaq Ardianto Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa Aktif & Marketing Enthusiast

Marketing Enthusiast

Selanjutnya

Tutup

Metaverse

Putra-Putra Indonesia di Turnamen E-Sport PUBG Mobile International 2021

15 Januari 2021   23:19 Diperbarui: 15 Januari 2021   23:37 504
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Putra-Putra asal Indonesia telah sampai di Dubai International Airport. Dokpri

Berangkat dari Indonesia team E-Sport Bigetron Divisi PUBG mewakili Indonesia dalam Grand Final PMGC Season 0 yang akan dilaksanakan secara Offline di Dubai Uni Emirate Arab.

Tim Bigetron RA berhasil menduduki posisi Runner Up pada PMGC Season 0 League Play.

Tim Bigetron RA sudah sampai di Dubai dan langsung akan mempersiapkan diri menghadapi Grand Final PMGC Season 0.

Tim E-Sport Bigetron RA akan melawan 15 Tim lainnya dari berbagai belahan dunia untuk mengamankan gelar juara dunia PUBG mobile yang akan diselenggarakan pada tanggal 21 - 24 Januari 2021 secara offline di Coca-Cola Arena Dubai.

Melalui akun resmi Instagram @bigetronesports berikut adalah putra-putra Indonesia yang mewakili bigetron RA pada Grand Final ini:

Muhammad Albi (Ryzen), Made Bagus Prasbawara (Luxxy), Made Bagas Pramudita (Zuxxy), Nizar Lugatio (Microboy) & Leander Deusfiel (Liquid)

Grand Final PMGC Season 0 ini bisa disaksikan secara streaming nantinya full game dari 21-24 Januari di media-media yang akan diumumkan melalui Instagram dari @bigetronesports

Pastinya masyarakat Indonesia khususnya penggemar game dari PUBG Mobile berharap Tim Bigetron RA mampu membawa pulang Piala memberikan rasa bangga terhadap negara Indonesia.

Mari kita sama-sama dukung @bigetronesports melalui media Instagram dengan mengirim vidio singkat melalui Direct Message yang akan dilihat langsung oleh para pemain dari Bigetron RA.

#INDOPRIDE #BANGGAMENJADIINDONESIA

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Metaverse Selengkapnya
Lihat Metaverse Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun