Mohon tunggu...
Fika Afriyani
Fika Afriyani Mohon Tunggu... Freelancer - Asisten Peneliti

Ruang latihan menulis

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Review Buku "Time of Your Life" Karya Rando Kim

24 April 2019   18:02 Diperbarui: 24 April 2019   18:13 716
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Twitter @mariananoerman

Time of Your Life karya Rando Kim, seorang dosen di kampus Seoul National University Korea Selatan, menulis buku tersebut sebagai pesan untuk putranya yang akan lulus SMA pada masa itu. Pesan yang menceritakan tentang kekhawatirannya terhadap kegalauan yang akan dihadapi putranya tersebut ketika nanti berada di bangku kuliah dan selepas lulus menjadi sarjana. 

Tentu saja kekhawatiran tersebut muncul karena dia telah melalui kehidupan yang akan dihadapi putranya, kekhawatiran umum sebagai orang tua. Apakah anaknya akan sukses atau tidak? Apakah dia akan bertahan dengan kehidupan yang dihadapinya?

Time of Your Life, 'bagi mu masa muda hanya sekali', begitu kata sang penulis. Masa muda mu bagaimana? Apakah kalian masih berada di masa itu? Atau sudah melewatkan nya? Apa saja yang sudah kamu lakukan, sudah mendapatkan apa saja di masa muda itu?

Saya pribadi rasanya sudah melewati usia muda saya. Tetapi, menurut dosen Rando saat ini adalah masa termuda mu dan juga masa tertua mu secara bersamaan. Apa yang sudah kamu lakukan dan dapatkan di waktu ini? 

Time of Your Life, menceritakan bahwa setiap kita memiliki masanya tersendiri. Bila masa saya diibaratkan dengan waktu 24 jam dan memperkirakan usia rata-rata seseorang dapat mencapai 80 tahun, maka waktu saya sekarang berada di antara jam 09.00 dan 12.00 siang (ini adalah teka teki usia saya sekarang). Bila diibaratkan dengan 4 musim yang ada di Korea Selatan, bisa jadi saya sudah berada musim kemarau saat ini. Musim dimana matahari menyinarkan cahaya secara maksimal. 

Namun, setiap musim ternyata memiliki masanya masing-masing, terutama bagi bunga-bunga yang mekar sesuai dengan waktunya. Musim semi adalah musim yang paling indah, dimana bunga-bunga sangat menyukainya sehingga mereka berlomba-lomba untuk bermekaran dan menunjukkan keindahannya. Yang lain tampak iri dengan musim semi. 

Saya yang sudah berada di musim kemarau saat ini merasa telah melewati musim semi saya tidak seindah musim semi orang lain, apakah itu baik-baik saja? Apakah keindahan hanya jatuh pada musim semi saja? Apakah bunga yang mekar di musim kemarau, musim gugur, atau musim dingin pasti tidak seindah bunga-bunga di musim semi?

Time of Your Life, menuliskan kalau pertanyaan-pertanyaan tersebut adalah bagian dari keraguan yang ada di pikiran akan kemampuan kita sebenarnya. Tentu saja bunga-bunga yang mekar tidak di musim semi tetap indah sebagaimana mestinya sebuah bunga, terlebih tidak banyak bunga yang sedang mekar di musimnya sehingga mereka akan tampak lebih menonjol. 

Setiap makhluk hidup, memiliki masanya tersendiri. Manusia yang terlahir kaya, pintar, bisa kuliah di kampus terkemuka namun terlena dengan semua kenyamanan tersebut apakah sudah pasti akan mendapatkan pekerjaan dan menjadi sukses? Manusia yang terlahir miskin, tidak pintar, tidak kuliah namun suka bekerja keras apakah bisa sukses? Manusia yang lahir dari keluarga tidak kaya juga tidak miskin, tidak berprestasi, kuliah dengan nilai pas-pasan, apakah akan menjadi orang sukses?

Jawabannya tentu bisa sukses, bila......(silakan isi sendiri ^^), dan tentu saja tidak akan sukses, bila.......(silakan menerka jawabannya ^^).

Definisi sukses seperti apa yang ingin diraih tentu berbeda menurut saya dan orang lain. Definisi indah bagi bunga-bunga di musim kemarau, gugur, dan musim dingin juga berbeda dengan mereka yang mekar di musim semi. Setiap hal ada masanya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun