Mohon tunggu...
Almira Viani
Almira Viani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mempelajari Administrasi Bisnis di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

UMKM Darurat Digital, Mahasiswa KKN Undip Bantu Warga

1 Agustus 2021   11:34 Diperbarui: 1 Agustus 2021   11:46 273
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cover Buku Saku Panduan Pendaftaran Aplikasi Mitra/Dokpri

(Semarang, 01/08/21) -- Pandemi Covid-19 yang belum terlihat ujung penyelesaiannya membawa beragam dampak perubahan yang mempengaruhi kehidupan masyarakat. Data dari hasil survei kepada 2.970 UMKM yang dilakukan oleh Bank Indonesia menyebutkan bahwa hanya 12,5% UMKM di Indonesia yang kebal dari Pandemi Covid-19.

Terdapat 370 UMKM yang masuk ke dalam persentase tersebut, dalam hal ini para pelaku usaha disebut kebal karena mereka dapat mempertahankan penjualan sampai meningkatkan pendapatan semasa pandemi.

Disebutkan pula bahwa salah satu strategi UMKM untuk dapat bertahan selama pandemi ini adalah dengan digitalisasi atau mulai memasarkan dan menjual produk di media digital seperti melalui online shop, marketplace sampai e-commerce.

Bertepatan dengan berlangsungnya kegiatan Kuliah Kerja Nyata di Universitas Diponegoro, Almira (20) sebagai selah satu Mahasiswa KKN Tim II Undip 2021 menjalankan salah satu program kerja yang berkaitan dengan digitalisasi UMKM.

Program kerja yang dilaksanakan adalah mengedukasi warga terkait proses digitalisasi UMKM dengan membuat buku saku berjudul "Panduan Pendaftaran Mitra Pada Berbagai Aplikasi". Buku saku yang bisa langsung diakses secara digital tersebut disebarkan kepada warga RW 02 Kelurahan Bendan Duwur, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang.

Buku saku tersebut tak semata-mata hanya memberikan panduan untuk menjadi mitra setiap aplikasi online untuk berjualan, melainkan disertai pula informasi terkait alasan mengapa UMKM harus terjun digitalisasi, keuntungan yang akan didapat serta tips and tricks untuk mengawali digitalisasi UMKM.

Daftar Isi dari Buku Saku Panduan Pendaftaran Aplikasi Mitra/Dokpri
Daftar Isi dari Buku Saku Panduan Pendaftaran Aplikasi Mitra/Dokpri

Buku saku yang diberikan ini mendapatkan respon positif dari Ketua RW 02, Kelurahan Bendan Duwur. Secara lebih lanjut, warga juga dapat berkonsultasi serta mendapatkan pendampingan untuk keberlangsungan digitalisasi usaha mereka.

Dengan adanya program ini, diharapkan informasi yang disampaikan bermanfaat untuk warga sebagai referensi pembelajaran untuk memulai digitalisasi UMKM. Sehingga nilai tambah ekonomi dapat tercipta untuk membantu keadaan sulit di masa pandemi ini.

Penulis: Almira Viani

Dosen Pembimbing: Dinalestari Purbawati, S.E., M.Si., Akt,

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun