Mohon tunggu...
Almas AisyaSyifa
Almas AisyaSyifa Mohon Tunggu... Lainnya - Hai! akun ini adalah akun untuk tugasku.

mari menulis.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Fenomena Belanja Online di Kalangan Umum

4 Desember 2021   22:50 Diperbarui: 4 Desember 2021   23:06 356
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Fenomena Belanja Online di Kalangan Umum, dari Remaja hingga Orang Tua.

Belanja online atau biasa kita sebut online shopping adalah proses jual beli melalui internet (media online). Dengan media online, konsumen bisa melihat barang-barang yang akan ia beli melalui laman media tersebut. Saat ini sudah banyak platform internet yang bisa di pakai untuk berbelanja online, yaitu aplikasi shopping (seperti shopee, lazada, bukalapak, tokopedia, blibli, dan sebagainya), situs web, blog, maupun situs jejaring media sosial (biasanya media sosial banyak digunakan untuk memasarkan barang yang dijualnya karena menguntungkan penjual).

Tata cara pembelian di media online sangat mudah. Cukup melakukan pencarian produk pada situs maupun aplikasi shopping, kemudian produk yang kita pilih bisa dimasukkan ke keranjang. Setelah itu kita check out dan melakukan pembayaran menggunakan sistem transfer atau bisa juga COD (cash on delivery). Apabila kalian memesan melalui situs media sosial seperti instagram, line ataupun whatsapp, kalian bisa pesan via chat dan pembayaran biasanya melalui transfer bank mapun COD. Pesanan kalian akan dikirimkan melalui kantor pos, jnt, jne, ataupun jasa pengiriman yang disediakan oleh penjual.

Untuk pembayaran sendiri, kita bisa melakukannya melalui banyak cara. Jika melakukan jual beli melalui situs web atau blog, bisa bertransaksi dengan mbanking atau transfer bank. Namun, apabila melalui aplikasi online shop biasanya lebih banyak cara pembayarannya yaitu bisa dengan ovo, dana, shopeepay, COD (cash on delivery) yaitu pembayaran yang dilakukan setelah barang sampai, alfamart, indomaret, mbanking. Jika dari situs media sosial banyak yang menggunakan mbanking dan COD.

Keuntungan dari belanja online cukup banyak, yaitu apabila kita ingin melihat-lihat barang, bisa dilakukan dari rumah sehingga bisa menghemat waktu tanpa harus mengunjungi ke toko, mall, swalayan, butik, dan yang lainnya. Jika berbelanja online, kita juga dapat dengan mudah membandingkan harga dari beberapa toko yang berbeda, sehingga kita bisa mudah memilih toko dengan harga produk yang paling murah. Di media online biasanya e-commerce banyak menawarkan promo diskon pada produk dan gratis ongkir, sehingga harganya jauh lebih murah dibandingkan toko offline.

Tidak hanya keuntungan yang diperoleh saat belanja online, namun ada pula kelemahannya. Kekurangan belanja online yang paling banyak yaitu tidak sesuainya barang dengan gambar yang di upload oleh sang penjual, sehingga perlu hati-hati dan harus pintar dalam memilih barang karena kita tidak bisa melihat langsung dan jika pakaian tidak bisa di coba. Jika ingin mendapatkan barang yang baik dan sesuai, bisa mencari toko yang tepercaya dan kita lihat testimoni dari konsumen yang lain. Tak hanya itu, banyak kasus online shop yang menipu konsumennya, dimana penjual tidak mengirimkan produk yang dijualnya padahal konsumen telah mentransfer uangnya. Barang yang tidak di kemas dengan baik, biasanya rentan rusak dan pecah karena di dalam perjalanan pada saat pengiriman pasti tertumpuk barang yang lain.

Fenomena ini sudah berlangsung cukup lama setelah banyaknya situs belanja online yang bermunculan. Baik para remaja maupun orang dewasa yang sudah mengenal internet bisa dengan mudah untuk mengaksesnya. Namun biasanya orang tua yang belum mengenal gadget dan internet tetap memilih belanja offline atau langsung pada tempatnya karena bisa langsung mendapatkan barang tanpa harus menunggu lama walaupun biasanya harga yang ditawarkan lebih mahal daripada di online shop. Baik belanja langsung maupun online ada kelebihan dan kekurangannya masing-masing, tinggal kalian memilih sesuai dengan kebutuhan.

Jadi, kalian lebih suka belanja langsung atau online nih?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun