Mohon tunggu...
Aliyah Mardina
Aliyah Mardina Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

POLITEKNIK BOSOWA PRODI PERHOTELAN

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Etika Bergaul dan Berbicara dengan Baik menurut Islam

4 Juli 2022   15:20 Diperbarui: 4 Juli 2022   15:36 689
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Hallo teman-teman Kompasiana, disini saya ingin membahas mengenai etika bergaul dan berbicara dengan teman-teman, atau orang lain sehari-hari menurut dalil-dalil di dalam agama Islam. 

Seperti yang kita ketahui saat ini, di zaman modern seperti sekarang ini kita telah mengalami banyak perkembangan, mulai dari perkembangan teknologi, fashion, bahasa, dan budaya asing yang melampaui batas dan melanggar syariat dalam agama Islam, oleh sebab itu untuk menambah khasanah kita mengenai etika bergaul dan berbicara dengan baik kepada teman-teman kita harus senantiasa menjaga diri dari kemudaratan dan mendekatkan diri kepada kebaikan. Berikut ini adalah etika bergaul dan berbicara dengan baik menurut dalil-dalil di dalam agama Islam: 

1. Bergaul dengan orang-orang yang Sholeh dan Sholehah

Pergaulan merupakan bentuk dari kegiatan bersosialisasi yang dilakukan oleh masyarakat sebagai mahluk sosial. Namun ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan dalam bersosialisasi, salah satunya adalah dengan bergaul bersama orang-orang yang Sholeh dan Sholehah untuk menghindari kemudaratan. 

"Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa -- bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang paling taqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal" (QS. al-Hujurat: 13).

Oleh sebab itu, bertemanlah dengan orang-orang yang Sholeh dan Sholehah. 

2. Senantiasa melakukan hal yang baik dan menjauhi hal yang buruk

Dalam pergaulan  kita sebagai muslim dan muslimah hendaklah kita melakukan kegiatan yang positif dan bermanfaat, melakukan kebaikan dan menjauhi segala kuburukan yang dilarang oleh agama. 

"senyumanmu (bermuka manis) untuk saudaramu adalah sedekah, dan amar ma'rufmu serta nahi mungkarmu juga shadaqah, dan memberikan petunjuk kepada laki-laki (atau kepada siapa saja) yang ada di bumi yang sedang sesat, bagimu merupakan shadaqah. Dan (apabila engkau suka) menyingkirkan batu atau duri atau tulang-tulang yang mengganggu jalan bagimu, merupakan shadaqah. (HR. Bukhari).

3. Menghindari pertengkaran dan permusuhan

Didalam sebuah pertemanan biasa terjadi sebuah pertengkaran yang mengakibatkan permusuhan dan pertengkaran dengan menggunakan suara yang tinggi dan menggunakan kata-kata kasar yang membuat orang lain sakit hati atau bahkan hingga saling menyakiti diri akibat kesalahpahaman. Didalam sebuah pertemanan hendaklah kita saling mendukung dalam kebaikan dan menghindari pertengkaran. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun