Mohon tunggu...
Alifah Dwi Adzani
Alifah Dwi Adzani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa PGPAUD UPI Kampus Tasikmalaya

Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

KKN Tematik UPI 2021: Berkreasi dari Rumah di Masa Pandemi

31 Juli 2021   17:33 Diperbarui: 31 Juli 2021   18:15 232
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sejak munculnya wabah Covid-19 ke Indonesia dan mulai terjadinya lonjakan kasus Covid-19 pemerintah memberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat untuk menekan laju penularan. Tentunya hal ini akan sangat berdampak pada berbagai bidang, salah satunya yaitu bidang pendidikan. Pemerintah memberlakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Semua peserta didik serta guru harus melaksanakan program belajar di rumah.

Hal ini membuat peserta didik merasa jenuh karena harus melakukan proses pembelajaran dari rumah. Saya sebagai Mahasiswa KKN Tematik 2021 Universitas Pendidikan Indonesia mengajak anak-anak di daerah rumah saya untuk membuat suatu kreasi seni berupa kegiatan menjiplak tangan.

Kegiatan menjiplak tangan ini dibuat dengan bahan yang ada di rumah. Bahan yang diperlukan yaitu kertas hvs, pensil dan crayon. Anak-anak menjiplak tangannya sendiri dan mewarnainya menggunakan crayon. Setelah itu, anak-anak menyebutkan nama jari tangan yang telah diwarnainya. Anak-anak mengerjakannya dengan penuh semangat dan berkreasi sesuka hatinya memilih warna yang mereka sukai.

Anak-anak merasa senang dapat berkreasi bersama-sama walaupun harus menjaga jarak. Kegiatan yang dilakukan tetap mematuhi protokol kesehatan. Setiap anak memakai masker dan sebelum kegiatan dimulai anak-anak mencuci tangan terlebih dahulu. Kegiatan ini dapat menghilangkan rasa jenuh anak dan anak pun dapat berkreasi sesuka hati mereka. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun