Mohon tunggu...
Alfira Shofi Islamiah
Alfira Shofi Islamiah Mohon Tunggu... Mahasiswa - -

-

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tim MBKM UM Desa Selorejo 2021: Berikan Sosialisasi Aplikasi Keuangan Kepada Warga Desa Selorejo

21 November 2021   23:46 Diperbarui: 21 November 2021   23:58 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Malang, Selorejo, Dau. Mahasiswa Akuntansi Program Merdeka Belajar - Kampus Merdeka (MBKM) Membangun Desa 2021/2022 Universitas Negeri Malang telah mengadakan program Sosialisasi atau Pengenalan aplikasi keuangan bertajuk "Kasir Toko Portable" di Desa Selorejo, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Selasa, 16 November 2021.

"Kasir Toko Portable" ini sendiri merupakan sebuah aplikasi yang memanfaatkan handphone android sebagai sebuah alat kasir yang mudah, praktis dan lengkap. Aplikasi ini dapat digunakan untuk pengusaha bisnis di bidang jasa maupun dagang. Oleh karena itu target sosialisasi ini yaitu warga desa yang memiliki usaha seperti toko, warung, bengkel, dan sebagainya.

Melalui forum diskusi dan observasi oleh tim KKN desa Selorejo melihat kendala yang dihadapi oleh UMKM sekitar yang masih menggunakan pencatatan secara manual. Oleh karena itu, dengan adanya sosialisasi ini diharapkan dapat membantu warga desa sekitar yang memiliki usaha agar dapat melakukan pencatatan keuangan dengan lebih praktis yaitu hanya dengan melalui satu gadget saja.

Kegiatan sosialisasi ini dilakukan dengan mengunjungi beberapa toko milik warga sekitar, kemudian memberikan penjabaran aplikasi secara langsung pada pemilik maupun karyawan toko. Selain itu, tim juga memberikan sebuah buku panduan lengkap terkait cara menggunakan aplikasi tersebut. 

Tindak lanjut dari kegiatan ini adalah para pemilik usaha dapat mengganti sistem manajemen keuangannya dengan menggunakan aplikasi tersebut serta menyebarluaskan kepada pemilik usaha lain di desa supaya pemanfaatan teknologi dibidang ekonomi dan bisnis pada Desa Selorejo semakin berkembang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun